Mayat Mr X Mengapung di Sungai Baung Air Sugihan OKI

Mayat Mr X Mengapung di Sungai Baung Air Sugihan OKI

Mayat Mr X ngapung di Sungai Baung Air Sugihan OKI. Foto : Dokumen/Sumeks.Co--

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Sesosok mayat tanpa identitas mengapung atau mengambang di perairan Sungai Baung, Kecamatan Air Sugihan, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI). 

Atas penemuan itu membuat sejumlah orang yang berada di sekitar menjadi terkejut dan melaporkan atas penemuan mayat Mr X itu ke aparat kepolisian. 

Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto SH SIk melalui Kapolsek Air Sugihan, Iptu Rio Trisno SH mengatakan, untuk penemuan mayat Mr X yaitu Kamis 12 September 2023 kemarin sore sekira pukul 17.30 WIB. 

"Penemuan mayat Mr X itu mengapung di perairan Sungai Baung tepatnya di dermaga Ramdor Jetty," ujar Kapolsek, saat dikonfirmasi, SUMEKS.CO, Jumat 13 September 2024.

BACA JUGA:Sopir Rental Asal Jambi Dibegal, Mobil Hilang, Diduga Berkaitan dengan Temuan Mayat di Bayung Lencir?

BACA JUGA:NAHAS, Balita di Nabire Ditemukan Warga Peluk Ibu yang Sudah Menjadi Mayat

Dia menjelaskan, penemuan di dermaga Ramdor Jetty di tempat pembongkaran tanah. Dimana anggota Polsek Air Sugihan pertama kali mendapatkan informasi dari masyarakat setempat. 

Yakni menyampaikan bahwa ada seorang mayat berjenis kelamin laki-laki yang telah mengambang atau mengapung di pinggir sungai. 


Mayat Mr X ditemukan mengapung di perairan Sungai Baung OKI.-Foto: dokumen/sumeks.co -

"Jadi atas informasi itu, saya memberikan perintah kepada personil Aipda Ekky A beserta Briptu untuk mendatangi tempat kejadian yang dilaporkan oleh masyarakat tersebut," ungkap Kapolsek.

Selanjutnya, setelah sampai di TKP sekira pukul 17.40 WIB mayat Mr X ini memang belum diketahui identitasnya langsung dievakuasi. 

BACA JUGA:Mayat Pelajar Putri Ditemukan Tak Bernyawa di Pemakaman Tionghoa, Masih Kenakan Kaos Olahraga

BACA JUGA:Mayat Wanita Berkutang Cokelat di Ogan Ilir, Ditemukan Bersama Batu Besar Terlilit di Badannya

Yakni dilakukan oleh pers Dit Polair kemudian dilakukan pemeriksaan secara kasat mata. Hasilnya tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan dari tubuh korban dan tidak adanya tanda penggenal di tubuh korban.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: