43 Tahun Lalu Timnas Indonesia Pernah Libas Australia 1-0, Akankah Terulang di Kualifikasi Piala Dunia 2026?
43 tahun lalu Timnas Indonesia pernah melibas Australia dengan skor 1-0, Akankah terulang di tahun ini?--
SUMEKS.CO - 43 tahun lalu Timnas Indonesia pernah melibas Australia dengan skor 1-0, atau tepatnya pada 30 Agustus 1981. Mungkinkah sejarah besar itu terulang kembali di Kualifisi Piala Dunia 2026?
Berdasarkan catatan sejarah, Timnas Indonesia pertama kali bertemu dengan Australia pada 7 November 1967.
Dari 19 kali pertemuan, Timnas Indonesia mengalami kekalahan atas Australia sebanyak 15 kali.
Kemudian, tiga kali imbang, dan sekali menang. Satu-satunya kemenangan Timnas Indonesia atas Australia terjadi pada 30 Agustus 1981.
Berdasarkan catatan sejarah, Timnas Indonesia pertama kali bertemu dengan Australia pada 7 November 1967.--
BACA JUGA:Misteri Dibalik Jersey Putih Timnas Indonesia Lawan Australia
Kala itu, Stadion Gelora 10 November, Surabaya, bergemuruh penuh kegirangan saat pemain Timnas Indonesia Risdianto mencetak gol ke gawang Australia pada menit ke-88.
Skor 1-0 itupun membuat Timnas Indonesia memenangi duel dengan Australia. Dan itu terjadi pada 43 tahun lalu.
Tahun ini, Timnas Indonesia kembali bertemu dengan Australia dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pertandingan itu akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa, 10 Maret 2024.
43 tahun lalu Timnas Indonesia pernah melibas Australia dengan skor 1-0, atau tepatnya pada 30 Agustus 1981. --
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: