Wabah Mpox Merebak, Pelancong Luar Negeri Diberi Peringatan Ketat
Pelancong luar negeri mulai diwaspadai wabah Mpox. Foto : Dokumen/Sumeks.Co--
SUMEKS.CO - Guna mengantisipasi wabah penyebaran Mpox atau cacar masuk ke Indonesia. Sehingga membuat mewaspadai pelancong luar negeri yang hendak masuk Indonesia.
Seperti di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, guna mengantisipasi wabah Mpox tersebut, maka menerapkan penggunaan aplikasi satu sehat health pass (SSHP).
Dimana saat ini wabah Mpox atau cacar monyet sudah terjadi di luar negeri. Terkait antisipasi wabah Mpox ini dengan menerapkan SSHP yaitu telah dinyatakan World Health Organization (WHO) sebagai kondisi darurat kesehatan global sejak 14 Agustus 2024 yang lalu.
General Manager PT Angkasa Pura I Bandara I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Handy Heryudhitiawan mengatakan pihaknya merespons dengan menerapkan serangkaian langkah antisipasi masuknya Mpox dari pelancong ke pulau Dewata.
BACA JUGA:Monkey Pox Menyebar, 23 Warga Tangerang Terjangkit Virus MPox, Dinkes Batam Temukan 1 Pasien
BACA JUGA:GAWAT! WHO Umumkan Status Cacar Mpox Sudah Mewabah, Indonesia Waspada?
Dimana pulau Dewata Bali merupakan pintu masuk pelancong luar negeri ke Indonesia. Dan Bali memang tujuan utama para pelancong luar negeri.
Jadi, saat ini, setiap Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN) yang melakukan penerbangan menuju Indonesia khususnya Bali diwajibkan untuk mengisi formulir swadeklarasi elektronik bernama satu sehat health pass atau SSHP.
Ini berdasarkan Surat Edaran (SE) Dirjen Perhubungan Udara Nomor SE 5 DJPU, tahun 2024 tentang penggunaan aplikasi SSHP pada pelaku perjalanan luar negeri, yang merupakan inisiasi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia.
"Ini dilakukan sebagai bentuk kewaspadaan untuk mencegah terjadinya penularan penyakit Mpox di Indonesia," kata Handy dalam keterangan tertulisnya, Sabtu 31 Agustus 2024.
BACA JUGA:GAWAT! WHO Umumkan Status Cacar Mpox Sudah Mewabah, Indonesia Waspada?
BACA JUGA:Heboh! Virus Mematikan Jadi Wabah di Israel, Warganet Singgung Soal Azab
Diungkapkan Handy, pihaknya senantiasa mendukung penuh upaya pemerintah dalam mengantisipasi virus Mpox, di mana bandara merupakan salah satu akses masuk ke Indonesia khususnya di Pulau Bali.
"Dalam penerapannya seluruh pelaku perjalanan luar negeri yang mendarat di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali harus mengisi formulir swadeklarasi elektronik SSHP, " ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: