Drama Timnas, Shin Tae Yong VS Elkan Baggot, Siapa Menang Siapa Ngalah di Kualifikasi Piala Dunia?

 Drama Timnas, Shin Tae Yong VS Elkan Baggot, Siapa Menang Siapa Ngalah di Kualifikasi Piala Dunia?

Shin Tae-yong dibuat pusing dengan situasi yang ada di skuad Garuda saat ini dua pemain andalan harus absen Elkan Baggott bisa menjadi opsi terbaik --Dok: SUMEKS.CO

Namun demikian, dengan ketiadaan Hubner dan Amat, maka Elkan Baggott bisa menjadi bek tengah ketiga untuk menemani Ridho dan Idzes. 

Tentunya, itu memberikan kesempatan kedua kepada sang pemain untuk bisa kembali berseragam Timnas Indonesia. 

BACA JUGA:Mamadou Hady Barry Merapat ke Sriwijaya FC (SFC), Usai Bawa PSBS Promosi Liga 1 2024

BACA JUGA: Media Korea Kaget, STY Tunjuk Legenda Suwon Bluewings Guru Son Heung-min Jadi Pelatih

Menarik untuk ditunggu bagaimana Shin Tae-yong akan mengatasi masalah di skuadnya untuk laga kontra Arab Saudi nanti.

Skuad Garuda sukses melenggang ke ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia usai keluar sebagai runner-up Grup F di putaran kedua.

Tim asuhan Shin Tae-yong tersebut mampu menyingkirkan Vietnam dan Filipina di Grup F, mengiringi langkah Irak yang meraih poin sempurna dari enam pertandingan di grup tersebut, yaitu 18 poin. 

Timnas Indonesia sendiri mengakhiri Grup F dengan catatan 10 poin, berkat dua kemenangan atas Vietnam dan satu kemenangan beserta satu hasil imbang kontra Filipina.

BACA JUGA:Terpuruk di Vietnam Bersiap Bangkit di Thailand, Live Putaran Kedua Women’s SEA V League 2024

BACA JUGA:Menolak Menyerah, Timnas Voli Putri Indonesia Tumbang 1-3 dari Vietnam di Leg ke-2 SEA V League 2024

Skuad Garuda selalu kalah ketika bertanding kontra Irak, dan yang terbaru adalah pada Juni lalu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, dengan skor 0-2.

Di putaran ketiga, lawan-lawan yang bakal dihadapi akan lebih berat, yaitu Arab Saudi, Australia, Jepang, Bahrain, dan China.

Lawan pertama adalah Arab Saudi, dengan Timnas Indonesia harus bertandang ke Jeddah pada 5 September 2024 mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: