Sudah Sering Terjadi, Toko Manisan Tepat di Samping Mapolrestabes Palembang Kembali Disatroni Pencuri

Sudah Sering Terjadi, Toko Manisan Tepat di Samping Mapolrestabes Palembang Kembali Disatroni Pencuri

Aksi pencurian di toko sembako yang ada di pasar pagi Jalan Gubernur H A Bastari, samping Polrestabes Palembang.-Foto: dokumen/sumeks.co -

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Lagi dan lagi untuk kesekian kalinya aksi pencurian di toko sembako yang ada di pasar pagi Jalan Gubernur H A Bastari, samping Polrestabes Palembang, Kelurahan 8 Ulu, Kecamatan SU I, Palembang.

Kali ini korban diketahui bernama Teni (52) warga Jakabaring, Palembang, tokonya dibobol kawanan pencuri hingga ia pun mengalami kerugian sekitar Rp 5 juta.

Peristiwa yang dialaminya ini langsung dilaporkannya ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang, Kamis 8 Agustus 2024.

Disampaikannya, dirinya mengetahui toko miliknya telah dibobol pencuri pada Kamis pagi sekitar pukul 06.00 WIB saat hendak membuka toko seperti biasanya.

BACA JUGA:Gawat! Warung di Pasar Pagi Persis Sebelah Mapolrestabes Palembang Dibobol Maling, Pelaku Jebol Dinding

BACA JUGA:Kuli Bangunan di Ogan Ilir Diamankan Polisi Gegara Bobol Warung Manisan, Uang Hasil Curian untuk Judi Slot

Dan saat kejadian, malam harinya lanjutnya korban toko memang tidak ditunggu atau ditinggal dalam keadaan kosong.

"Malamnya memang toko ditinggal kosong, namun dikunci gembok. Tetapi, pagi tadi saat membuka toko didalam toko sudah berantakan," katanya.


Aksi pencurian di toko sembako yang ada di pasar pagi Jalan Gubernur H A Bastari, samping Polrestabes Palembang.-Foto: dokumen/sumeks.co -

Masih katanya,  saat diperiksa banyak barang - barang hilang. "Pencurinya mengambil sembako, beras, rokok, dan lainnya," tuturnya.

Usia memeriksa barang yang hilang, lanjutnya, memeriksa sekeliling toko mencari dari mana pencuri bisa masuk. 

BACA JUGA:Bobol Warung Tetangga Lebaran Pertama, Warga Sungai Lilin Lebaran Kedua di Kantor Polisi

BACA JUGA:Polisi Tangkap 3 Pelaku Pembobol Warung Nasgor Mang Ujuk

"Dilihat ternyata bagian belakang toko sudah di jebol, diduga dari sinilah pencurinya bisa masuk dengan memanjat," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: