Vivo X100 Pro, Ponsel Flagship yang Punya Layar Terang dengan Brightness Maksimal 3000 Nits!

Vivo X100 Pro, Ponsel Flagship yang Punya Layar Terang dengan Brightness Maksimal 3000 Nits!

Ponsel flagship Vivo ini dapat membuat penggunaan di siang hari saat matahari terik menjadi bukan masalah. Layar dapat tetap bisa menampilkan konten dengan baik.--

SUMEKS.CO - Vivo mengklaim kalau brightness smartphone Vivo X100 Pro bisa sampai 3000 nits, membuat penggunaan di siang hari saat matahari terik bukan masalah. .

Ponsel flagship Vivo ini dapat menampilkan konten dengan baik, meskipun digunakan dibawah sinar matahari yang sedang terik.

Layar Vivo X100 Pro ada beberapa mode warna yang tersedia, mode standard, bright, dan professional.

Pengguna dapat memilih mode yang diinginkan sesuai dengan kebutuhan. Hal ini tentunya dapat membuat pengguna lebih nyaman. 

BACA JUGA:Dibanderol Harga 3 Jutaan Vivo Y36 Tawarkan Performa Unggul dan Baterai 5000 mAh Tahan Lama

BACA JUGA:Vivo Y18, HP Rp1 Jutaan dengan OS Android 14 dan Antarmuka FunTouch OS 14

Mode Standard dan Bright disetel lebih diarahkan ke 100% DCI P3, bedanya Bright warna yang ditampilkan lebih genjreng. 

Kalau untuk editing konten, lebih disarankan untuk menggunakan mode Professional karena ini lebih diarahkan ke 100% sRGB.

Karena ini AMOLED, Always on Display juga tersedia, Pengguna bisa atur nyala sementara, dijadwalkan, atau selalu nyala. Di layarnya ini juga terdapat In-Display Fingerprint Scanner. 

BACA JUGA:Vivo Y20G Hadir dengan Triple Camera, Baterai Tahan Lama, Fitur Lengkap dan Harga Terjangkau!

BACA JUGA:Tawarkan Beragam Fitur Memukau, Hp Vivo S17 Pro Dibekali Performa Gahar dan Tampilan Desain Ciamik

 Vivo akhirnya merilis segmen hp flagship dengan meluncurkan X100 Pro sensor 50MP dengan kamera yang dilapisi ZEISS T* Coating dan prosesor Dimensity 9300 yang punya performa monster.

Vivo kembali menghadirkan flagshipnya setelah tahun lalu dengan Vivo X90 tidak hadir resmi di Indonesia. X100 ini hadir dengan 2 model, ada X100 yang biasa dan X100 yang Pro.

X100 Pro memiliki kamera tele 4.3x optical zoom, dan dapat merekam video 8k 30 FPS, dan tersedia juga Port USB-C versi USB 3.2.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: