Kadis Damkar Depok Jangan Bina Anak Buah, Yang Dibina Itu Alat Damkar, Bencana Tak Menunggu Sparepart Datang

Kadis Damkar Depok Jangan Bina Anak Buah, Yang Dibina Itu Alat Damkar, Bencana Tak Menunggu Sparepart Datang

Damkar Depok jangan bina anak buahnya, yang dibina itu seharusnya peralatan Damkar. foto: @komisi.co.--

SUMEKS.CO - Kadis Damkar Depok diminta jangan bina anak buahnya. Yang dibina itu semestinya peraalatan pemadam kebakaran (Damkar), karena bencana tak menunggu sparepart datang.

“Buat Kadis Damkar Kota Depok itu ada anak buahnya lagi speakup kenapa dipanggil untuk dibina bapak?,” ujar konten kreator @komisi.co.

“Yang harus dibina itu ‘kan alat-alat Damkar bapak, dan yang harusnya dibina itu ‘kan kelakuan bapak jadi Kadis,” cetusnya.

“Dan buat bapak wakil walikota Depok itu anak buahnya lagi ngomong kenapa dibilang jangan diomongin keluar, ngomongin internal aja?”

BACA JUGA:1 Gereja Hangus Sandi Petugas Damkar Menangis Minta Maaf, Seharusnya Unit Damkar Depok Terbaik Bisa Memadamkan

BACA JUGA:Mirip Damkar Ojol Juga Punya Tugas Multifungsi Berdasar Order Costumer, Foto Bersama Bahkan Intip Pacar Orang

“Hei kalau diomongin di internal tuh kagak selesai masalah bapak. Ujung-ujung orang itu dipecat sama bapak,” kritiknya.

“Terus alasannya itu sparepart lagi nunggu dikirim, mohon maaf bapak yang namanya bencana kagak nunggu sparepart datang, eh kalau diajak ngobrol dengerin”.

“Dan buat bapak juga sebelum bapak ganti yang namanya chainsaw dan rem mobil Damkar, mending yang harus diganti itu Kadis dan Wakil Walikota Depok”.

“Betul bang sangat setuju, emang harus diviralkan dulu baru tahu semua,” komentar pemilik akun @Firdaus Junior79. 

BACA JUGA:1 Gereja Hangus Sandi Petugas Damkar Menangis Minta Maaf, Seharusnya Unit Damkar Depok Terbaik Bisa Memadamkan

BACA JUGA:Mirip Damkar Ojol Juga Punya Tugas Multifungsi Berdasar Order Costumer, Foto Bersama Bahkan Intip Pacar Orang 

“Kecepatan media sosial mengalahkan kecepatan suara...keren,” sebut @ola08.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: