Honda Win 100, Motor Jadul dengan Bantingan Suspensi yang Empuk tapi Harganya Ancur-ancuran
Honda Win 100 merupakan motor jadul yang saat ini unit bekasnya memiliki bandrol ancur-ancuran bahkan setara Honda CB150R.--
BACA JUGA:Mesin Garang dan Suspensi Empuk, Honda Revo 185 CC Siap Libas Segala Medan
BACA JUGA:Tampil Gahar dan Sporty, Honda Revo 185 CC Siap Ramaikan Dunia Otomotif Tanah Air
Honda, sudah jelas, jagoannya kalau untuk motor yang irit bahan bakar dan mesin yang bandel. Tidak terkecuali Honda Win 100.
Tapi serunya, mesin underbone motor ini masih bisa lho diadu geber sama motor 150cc. Ya walaupun soal menang atau kalah ya urusan belakang, sih. Tergantung pengendaranya.
Namun demikian, motor klasik Honda Win 100 ini memang tidak ditujukan untuk kebut-kebutan. Toh sebagian besar penggemar Honda Win 100 memang tidak mencari kecepatan. Mereka berburu sisi klasik dan kenyamanan.
Win 100 itu memorable. Dulu, mungkin sampai sekarang, motor ini masih diingat sebagai “motornya pegawai negeri”.
BACA JUGA:Spek Lengkap All New Honda Supra X Cross, Siap Libas Segala Medan Terjal?
BACA JUGA:Transformasi Honda Supra X 125 dari Motor Bebek Jadi Motor Matic, Berikut Spesifikasinya
Terutama oleh mereka yang melewati masa-masa kejayaan motor ini, antara 1984 sampai 2005.
Bagi mereka, inilah motor paling pas untuk segala masa. Selain itu, motor ini dikenang karena banyak jadi first bike untuk banyak orang.
Honda Win 100 memang irit, murah, ramah modifikasi. Eh tapi tunggu dulu ... murah? Ya itu dulu, sih. Sekarang, harganya melambung sangat tinggi. Prestise dan bisa dianggap sebagai motor hobi.
Motor ini menempati posisi khusus di hati penggemar motor klasik keluaran Honda. Ia sejajar dengan Honda CB klasik dan atau motor Yamaha RX King. Atau, jangan-jangan, malah lebih memorable?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: