Dukung Ombudsman Awasi Layanan Publik di Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Pastikan Kinerja Lebih Sempurna

Dukung Ombudsman Awasi Layanan Publik di Sumsel, Pj Gubernur Agus Fatoni Pastikan Kinerja Lebih Sempurna

Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan Agus Fatoni mendukung Ombudsman Provinsi Sumsel mengawasi layanan publik.--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan Agus Fatoni mendukung Ombudsman Provinsi Sumsel mengawasi layanan publik.

Hal ini diungkapkan Agus Fatoni saat menerima audiensi Kepala Perwakilan Ombudsman Provinsi Sumsel, M Adrian Agustiansyah beserta jajaran di Griya Agung Palembang, Rabu 12 Juni 2024.

Fatoni mengungkapkan, penilaian kinerja oleh Ombudsman sangat penting untuk memperbaiki pelayanan publik.

Khususnya kata Fatoni, kinerja yang dilakukan oleh instansi pemerintah di Provinsi Sumatera Selatan.

BACA JUGA:Ditawari Jadi Dosen Program Doktor dan Magister FISIP Unsri, Pj Gubernur Agus Fatoni: Ini Suatu Kehormatan

BACA JUGA:21 Pejabat Struktural dan Fungsional di Lingkungan Pemprov Sumsel Dilantik, Ini Pesan Pj Gubernur Agus Fatoni

"Ya, kita bersama terus berkomitmen dimana penilaian ini untuk memperbaiki pelayanan publik. Tentu, hal ini sangat penting," kata Fatoni.

Fatoni juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ombudsman perwakilan Provinsi Sumsel, karena telah memberikan penilaian di Provinsi Sumatera Selatan.

Terlebih lagi, atas undangan Workshop Entry Meeting Pra Penilaian Penyelenggaraan Pelayanan Publik, yang akan dilaksanakan di Sumsel.

Sementara itu kata Fatoni, Pemprov Sumsel juga menerima masukan yang disampaikan pihak Ombudsman, menyangkut Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) di Sumsel.


Agus Fatoni saat menerima audiensi Kepala Perwakilan Ombudsman Provinsi Sumsel, M Adrian Agustiansyah beserta jajaran di Griya Agung Palembang, Rabu 12 Juni 2024--

BACA JUGA:Pj Gubernur Agus Fatoni Resmi Launching Kantor Penerbitan Dokumen Elektronik, Lengkap Hingga ke 17 Kabupaten

BACA JUGA:Pemprov Sumsel Bakal Sediakan Layanan Kesehatan Khusus Lansia, Agus Fatoni: Wujud Kepedulian Pemerintah

Dikatakan Fatoni, hal itu secara khusus akan menjadi perhatian Pemprov Sumsel untuk berbenah dan memperbaiki kinerja lebih baik lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: