Puncak Haji Semakin Dekat, Jamaah Diimbau Fokus Persiapan di Kota Perhajian

Puncak Haji Semakin Dekat, Jamaah Diimbau Fokus Persiapan di Kota Perhajian

Mendekati puncak haji, jamaah diimbau tidak berpergian ke luar kota. Foto : Dokumen/Sumeks.Co--

Jadi dapat menunjukkan identitas lengkapnya, terutama ketika jemaah terpisah dari rombongan.

“Saat ini di Tanah Suci Makkah cuaca panas, saat ke luar hotel, jamaah agar selalu mengenakan alat pelindung diri (APD) berupa topi lebar, payung atau kaca mata hitam untuk menghindari sinar UV matahari, membawa air minum agar tidak dehidrasi,” jelasnya. 

BACA JUGA:Keluarga Korban Penembakan di Cengal Cium Dugaan Distorsi Perkara, Berharap Penyidikan Ulang

BACA JUGA:Putri Electric PLN Berpeluang Besar Lolos ke Final Four Proliga 2024

Dijelaskan Widi, hingga Selasa, 04 Juni 2024 pukul 21.00 Waktu Arab Saudi (Was) atau Rabu, 05 Juni 2024 pukul 01.00 Waktu Indonesia Barat (WIB), jemaah haji yang sudah tiba di Tanah Suci berjumlah 178.324 orang yang terbagi dalam 454 kelompok terbang.

“Jamaah yang wafat berjumlah 43 orang, dengan rincian, wafat di Embarkasi 3 orang, di Madinah 16 orang, di Makkah 22 orang, dan di Bandara 2 orang. Seluruh jemaah wafat akan dibadalhajikan,” pungkasnya.

Hari ini, Rabu 5 Juni 2024 terdapat 17 kelompok terbang, dengan jumlah jemaah haji 6.742 orang, akan diterbangkan ke Jeddah, dengan rincian sebagai berikut:

1. Embarkasi Surabaya (SUB) sebanyak 742 jemaah/2 Kloter

2. Embarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG) Sebanyak 1.226 Jemaah/3 Kloter

3. Embarkasi Makassar (UPG) sebanyak 900 jemaah/2 Kloter

BACA JUGA:Polres Muara Enim Salurkan Bantuan Air Bersih ke Pondok Pesantren Hidayatullah

BACA JUGA:Keunggulan Samsung Galaxy A02 dengan Layar PLS LCD Berukuran 6,5 Inci dan Baterai 5000 mAh, Harga Terjangkau!

4. Embarkasi Solo (SOC) sebanyak 1.080 jemaah/3 Kloter

5. Embarkasi Batam (BTH) sebanyak 350 jemaah/1 Kloter

6. Embarkasi Kertajati (KJT) sebanyak 440 jemaah/1 Kloter

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: