Lenovo Legion 5 16IRX9 4QID, Laptop Gaming yang Rekomended, Bertenaga GeForce RTX 4050

Lenovo Legion 5 16IRX9 4QID, Laptop Gaming yang Rekomended, Bertenaga GeForce RTX 4050

Lenovo Legion 5 16IRX9 4QID adalah laptop gaming terbaru yang sanggup memainkan game berat dengan lancar, bertenaga GeForce RTX 4050.--

SUMEKS.CO - Lenovo Legion 5 16IRX9 4QID menjadi salah satu laptop gaming terbaru yang sanggup memainkan game berat dengan lancar, serta pengalaman visual yang imersif karena sudah menggunakan GPU diskrit GeForce RTX 4050.

GeForce RTX 4050 merupakan salah satu GPU laptop kelas mainstream yang sanggup memainkan hampir semua game terkini dengan dengan setting High di resolusi Full HD 1080p, serta beberapa game di resolusi yang lebih tinggi. 

Tak hanya menawarkan performa GPU kencang, Lenovo Legion 5 16IRX9 4QID juga didukung kinerja prosesor yang kompeten dari Intel Core i7-14650HX 16-core dengan 24 thread.

Lenovo mempersenjatai laptop gaming lenovo Legion 5 16IRX9 4QID ini dengan layar berukuran 16 inci yang menggunakan teknologi panel IPS yang cemerlang dengan resolusi WQXGA 2560 x 1600 piksel 350 nits.

BACA JUGA:Lenovo IdeaPad Duet 5 12IRU8 4MID, Laptop Hybrid yang Cukup Ngebut dengan Keyboard yang Dapat Dilepas

BACA JUGA:Lenovo Legion Pro 7 16IRX9H 1BID, Laptop Gaming dengan Prosesor Varian Tertinggi


Lenovo Legion 5 16IRX9 4QID dibekali fitur fast charging Rapid Charge yang mampu mengisi daya 80% dalam waktu 1 jam saja.--

Layar ini bahkan mampu menghasilkan sudut pandang yang luas dengan 100% sRGB color gamut. 

Refresh rate layar yang mencapai 165Hz ini memungkinkan animasi game tampil dengan smooth di layar tanpa ada gejala screen tearing dan stuttering yang mengganggu.

Layar laptop gaming andalan Lenovo ini juga dibekali dengan bezel layar yang tipis. Hal ini membuat dimensi laptop gaming ini secara keseluruhan menjadi lebih ringkas sehungga lebih mendukung mobilitas gamer. 

BACA JUGA:Lenovo Legion GO, PC Gaming dengan Pengontrol Samping yang Bisa Dilepas

BACA JUGA:Desain Lenovo Legion 5i Menjadi Salah Satu Pilar Inti dari PC Gaming di Zaman Flash

Tak hanya itu, layar laptop gaming andalan Lenovo ini didukung fitur Anti-Glare dan DC Dimmer, serta Dolby Vision yang imersif untuk konten multimedia.

Kinerja kencang adalah daya tarik utama laptop gaming Lenovo Legion 5 16IRX9 4QID ini mengandalkan dukungan prosesor Intel Core i7-14650HX 16-core (24 thread) generasi Raptor Lake Refresh atau Intel Core generasi ke-14.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: