Momen Selebrasi Timnas Garuda Jadi Sorotan, Toleransi yang Bikin Haru!
Momen selebrasi spontan Timnas U-22 yang mengundang banyak pujian--
SUMEKS.CO – Warna keindahan dunia sepakbola kembali jadi sorotan dunia dengan berbagai momen selebrasi oleh pemain dari Agama masing-masing.
Salah satu yang hingga saat ini masih tersorot adalah Timnas Indonesia U-22 yang menyelesaikan pertandingan final Piala AFF U-22 2019 melawan Thailand tahun lalu.
Video menunjukkan selebrasi yang harmonis terlihat saat Tim Skuat Garuda Muda berhasil keluar sebagai juara Piala AFF U-22 2019 setelah menumbangkan Thailand dengan skor tipis 2-1.
Deretan momen selebrasi sesuai kepercayaan pemain masing-masing--
Menariknya di pertandingan final Piala AFF U-22 2019 yang mempertemukan Timnas Indonesia U-22 vs Thailand terlihat keharmonisan antara agama satu dengan yang lain dengan spontan selebrasi usai berhasil mencetak gol pembalik keadaan pada menit ke-64 melalui aksi brilian OSVALDO HAAY.
Meski hal ini sebenarnya sudah menjadi sorotan dunia sejak lama namun sebuah foto sejuta makna, sejuta kenangan, sejuta kata-kata dan sejuta kisah kembali viral di media sosial.
Kalimat tersebut dapat menjelaskan foto spontanitas para pemain dalam merayakan selebrasi gol kemenangan Timnas Indonesia yang dicetak oleh Osvaldo Haay pada final piala AFF U-22.
Gol pamungkas pemain asal Papua tersebut mengkunci kemenangan 2-1 Indonesia atas Thailand.
Sontak saja, terlihat para pemain Timnas U-22 berlari ke pinggir lapangan merayakan gol pamungkas tersebut dengan selebrasi berdoa dan sujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.
BACA JUGA:Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Qatar, Shin Tae-yong Gunakan Strategi Ini
Sambil berdampingan para pemain Timnas U-22 melakukan selebrasi dengan pemain yang beragama Kristen berlutut sambil berdoa dan juga pemain Muslim melakukan sujud syukur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: