Kapolda Sumsel Bagi-Bagi Bingkisan ke Remaja yang Terjaring Razia di Panti Sosial Ogan Ilir
Kapolda Sumsel, Irjen Pol Rachmad Wibowo, saat membagikan bingkisan kepada remaja terjaring razia yang saat ini mendapatkan pembinaan di Panti Sosial Rehabilitasi ABH di Indralaya, Ogan Ilir, Senin, 18 Maret 2024.--
"Nanti kita juga akan kirim Tim Dokkes kesini, untuk memeriksa kesehatan kalian," ujarnya.
Di akhir acara, Kapolda pun membagikan takjil kepada anak-anak untuk berbuka puasa di bulan Ramadan 1445 Hijriah ini.
"Ini juga ada pakaian yang bisa kalian manfaatkan dengan baik ya," tutupnya.
Terpisah, Kepala UPTD Panti Sosial Rehabilitasi Anak Berhadapan dengan Hukum (ABH), Dian Arif mengungkapkan, bahwa saat ini terdapat 28 anak yang sedang mengikuti pembinaan di Panti Sosial Rehabilitasi ABH.
"Ini anak-anak yang terjaring razia, diduga hendak melakukan tawuran di beberapa tempat di Kota Palembang," terangnya didampingi Darwin, Kasi Rehabilitasi ABH.
BACA JUGA:Bersama Forkopimda, Kapolda Sumsel Ikut Menyambut Kedatangan Presiden Joko Widodo
Disinggung mengenai treatment yang diberikan kepada anak-anak panti, Darwin memaparkan, bahwa anak-anak ini akan ditempatkan dirumah antara terlebih dahulu.
"Lalu, anak-anak ini akan dilakukan assesment terlebih dahulu. Gunanya untuk mengetahui treatment apa yang akan diberikan kepada anak-anak tersebut nantinya," paparnya.
Ditambahkan Darwin, lama pembinaan yang dilakukan terhadap anak-anak ini tergantung dengan asesment yang diberikan, serta pemahaman anak-anak itu sendiri.
"Kalau dari hasil asesment yang dilakukan mereka akan lama, maka kita akan berikan treatment yang lebih lama lagi," pungkasnya.
Sementara itu, salah satu remaja yang saat ini mendapatkan pembinaan dari Panti Sosial Rehabilitasi ABH mengungkapkan, bahwa dirinya berada di panti ini lantaran terjaring saat sedang nongkrong.
"Saya kan hanya duduk sepeda motor saat itu, terus ada teman saya yang bawa senjata tajam," terangnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: