Suzuki Escudo Hybrid 2024, Bersiap Melangkah ke Masa Depan dengan Platform Heartect Generasi Keempat

Suzuki Escudo Hybrid 2024, Bersiap Melangkah ke Masa Depan dengan Platform Heartect Generasi Keempat

Suzuki Escudo Hybrid dan Grand Vitara terbaru menggunakan platform yang sama, yaitu platform Heartect generasi keempat.-foto:doksumeksco-

SUMEKS.CO - Banyak orang bertanya-tanya mengapa Suzuki belum memperkenalkan Grand Vitara Hybrid di Indonesia, meskipun mobil ini sudah diluncurkan di beberapa negara lain. 

Malahan, pabrikan otomotif terbesar di Jepang itu memperkenalkan Suzuki Escudo Hybrid 2024 dengan teknologi heartect generasi keempat.

Suzuki Escudo Hybrid dan Grand Vitara terbaru menggunakan platform Heartect generasi keempat dirancang meningkatkan efisiensi bahan bakar, keamanan, dan kenyamanan.

Kelebihan tersebuut menjadikan mobil ini mampu menampilkan performa pacu yang gahar saat mengaspal. 

BACA JUGA:New Desain dari Suzuki Vitara Brezza 2024, SUV Premium untuk Kesempurnaan Keluarga

Suzuki patut diacungi jempol atas inovasinya dalam mengubah Suzuki Escudo menjadi mobil bermesin hybrid. Hal ini menunjukkan komitmen Suzuki terhadap kemajuan teknologi dan pelestarian lingkungan.

Suzuki Escudo umumnya memiliki mesin yang lebih besar dibandingkan dengan MPV Suzuki. Hal ini karena Escudo dirancang sebagai mobil jenis SUV (Sport Utility Vehicle) yang membutuhkan tenaga dan torsi lebih besar untuk melibas medan yang sulit.

Suzuki Escudo dan Grand Vitara pada dasarnya adalah mobil yang sama. Bentuk Suzuki Escudo, Grand Vitara (Indonesia dan Eropa), dan Suzuki Brezza (India) memang hampir sama persis. 

Hal ini karena SUV hybird semua menggunakan platform Heartect generasi keempat yang sama dari Suzuki. 

Platform ini memungkinkan Suzuki untuk memproduksi mobil dengan desain yang stylish dan modern, serta efisien dalam hal bahan bakar dan emisi gas buang.

Suzuki berencana untuk meluncurkan SUV baru di Indonesia pada tahun 2023 dengan nama Grand Vitara. 

BACA JUGA:SUV Legendaris Suzuki Jimny 5 Pintu Resmi Mengaspal di IIMS 2024, Pilihan Off-Road Terbaik Indonesia

Mobil ini merupakan versi kembaran dari Suzuki Escudo yang sudah dipasarkan di Eropa.

Suzuki Escudo Hybrid memiliki desain yang wah dan modern, seperti kelanjutan dari Vitara Hybrid versi sebelumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: