Camat Pemulutan Barat Sebut Video Viralnya Hanya Editan, Berani Ucap Nama Allah dan Rasulullah SAW

Camat Pemulutan Barat Sebut Video Viralnya Hanya Editan, Berani Ucap Nama Allah dan Rasulullah SAW

Tangkapan layar terkait video viral Camat Pemulutan Barat Kabupaten Ogan Ilir, yang diduga melakukan perbuatan yang dilarang bersama Bendaharanya sendiri. --

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Camat Pemulutan Barat Kabupaten Ogan Ilir, Abu Rahmi, angkat bicara soal pemberitaan miring tentang dirinya. 

Adapun berita miring terkait dirinya, yaitu, melakukan perbuatan yang dilarang dengan seorang wanita bukan istri sahnya. 

Dalam sanggahannya, Abu Rahmi tetap menampik, apa yang telah dituduhkan kepadanya. Menurut dia, video itu hanya editan belaka. 

Untuk meyakinkan semua orang, Abu Rahmi pun, berani bersumpah atas nama Allah SWT dan Rasulullah SAW untuk membantah tuduhan tersebut. 

"Saya konfirmasi demi Allah demi Rasulullah SAW, itu fitnah yang sangat keji," tegasnya kepada SUMEKS.CO, Minggu, 3 Maret 2024.

BACA JUGA:Oknum Camat di Ogan Ilir Terekam CCTV Berduaan dengan Wanita Bukan Istrinya di Ruang Kerja, Diduga Sedang....

"Itu tidak benar, fitnah, video itu editan pakai aplikasi capcut," tambahnya lagi. 

Menurut Abu Rahmi, pada saat video itu diambil, diruangan tersebut tidak hanya dirinya bersama sang wanita yang merupakan bendaharanya. 

"Di dalam itu kami bertiga dengan Asriadi, lagi ngetik laporan dibalik lemari itu," terangnya. 

Karena, dibalik lemari ruangannya tersebut terdapat meja komputer. Dan saat itu, stafnya yang bernama Asriadi sedang mengetik. 

BACA JUGA:WADUH! Oknum Kades di Ogan Ilir Dilaporkan ke Bupati dan Inspektorat, Kasusnya Bikin Bulu Kuduk Merinding!

Abu Rahmi juga mengaku, bahwa pemasangan CCTV yang ada diruangannya tersebut, ternyata tanpa izin darinya. 

"Dan masang CCTV itu sama saja dengan maling. Tanpa izin masuk ruangan camat. Asriadi siap bersaksi terhadap permasalahan ini," tegasnya. 

Dalam kesempatan ini, Abu Rahmi pun, merunut cerita asal muasal video dirinya bersama sang bendahara yang saat ini tengah viral. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: