Smart 8 Pro Resmi di Indonesia, Dibanderol Rp1 Jutaan Pilihan Terbaik Smartphone Entry-Level

Smart 8 Pro Resmi di Indonesia, Dibanderol Rp1 Jutaan Pilihan Terbaik Smartphone Entry-Level

Infinix Smart 8 Pro --dok:Sumeks.co

Namun kemewahan tidak hanya terletak pada kemampuan kameranya saja, Infinix Smart 8 Pro juga memberikan ketangguhan lainnya.

Desain dan Performa: Serba Impresif 

BACA JUGA:Intip 5 Smartphone Buatan China Terbaik di Indonesia, Ada Merek Terkenal Loh!

Selain kamera, Infinix Smart 8 Pro juga sudah mengusung layar berjenis IPS LCD berdimensi 6,6 inci.

Dengan refresh rate 90 Hz, Infinix Smart 8 Pro menjanjikan tampilan yang lancar dan detail. 

Ditambah lagi, Infinix Smart 8 Pro juga sudah menawarkan prosesor chipset MediaTek G36 dan RAM 8 GB yang dibenamkan di dalamnya.

Membuat performa smartphone ini sangat tangguh untuk berbagai kegiatan, mulai dari scrolling media sosial hingga bermain game.

BACA JUGA:10 Smartphone yang Akan Meramaikan MWC Barcelona 2024, Siap Saja?

Konektivitas dan Baterai: Mendukung Aktivitas Harian 

Dengan kapasitas baterai 5.000 mAh dan fitur fast charging 10 watt, Infinix Smart 8 Pro siap mendampingi penggunanya dalam menjalani aktivitas sehari-hari tanpa khawatir kehabisan daya.

Ditambah dengan konektivitas lengkap, dari Wi-Fi dual-band, Bluetooth 5.0, hingga USB Type-C, memastikan bahwa pengguna selalu terhubung dan produktif. 

Harga Infinix Smart 8 Pro 

BACA JUGA:Menanti Kehadiran Smartphone Teranyar Poco, X6 Neo dan F6: Cek Spesifikasinya!

Salah saty yang menarik dari smartphone entry-level ini ialah dijual dengan harga kompetitif yakni hanya Rp1,3 jutaan saja.

Infinix Smart 8 Pro juga sudah tersedia dalam berbagai pilihan warna yang menarik mulai dari Shiny Gold, Timber Black, Galaxy White, dan Rainbow Blue.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: