Piala Asia 2023! Menghadapi Australia, Shin Tae-yong Berharap Keajaiban Datang di Indonesia

Piala Asia 2023! Menghadapi Australia, Shin Tae-yong Berharap Keajaiban Datang di Indonesia

Menghadapi Australia, Shin Tae-yong Berharap Keajaiban Datang di Indonesia--dok:PSSI

BACA JUGA:Kirgistan vs Oman Imbang 1-1, Timnas Indonesia Susul Thailand ke Babak 16 Besar Piala Asia 2023

Ridho berharap ketika menghadapi Australia besok siang waktu Doha, dia bisa bermain lebih baik. Ridho pun belajar banyak dari laga kontra Jepang.

"Untuk persiapannya sendiri, lebih fokus. Serta mental lebih dikuatkan karena menurut saat melawan Jepang, saya bermain kurang baik. Jadi akan terus evaluasi diri," katanya

Ia juga mengantisipasi keunggulan postur para pemain Australia. Saat menghadapi Irak di laga pertama Grup D. 

Ridho kalah duel dengan Aymen Hussein, sehingga Singa Mesopotamia berhasil mencetak gol ketiga ke gawang Indonesia.

BACA JUGA:Telan Kekalahan 1-3 dari Jepang di Piala Asia 2023, Performa Timnas Indonesia Makin Berkembang

"Kalau dari saya, belajar dari kesalahan itu tadi. Jangan sampai kalah lagi dalam duel seperti itu," ujarnya.

Timnas Indonesia akan tampil di babak 16 besar sebagai peringkat ketiga terbaik dengan mengemas 3 poin dari tiga pertandingan fase grup.

Selain Indonesia, tiga negara lainnya adalah Yordania, Palestina, dan Suriah. Di babak penyisihan, dari tiga laga.

Sedangkan tim lawan, Australia lolos ke babak 16 besar sebagai juara Grup B dengan 7 poin dari tiga laga.(*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: