Casio EDIFICE EQB-500D, Menampilkan Desain Elegan Sebagai Jam Tangan Pintar yang Terhubung dengan Smartphone

  Casio EDIFICE EQB-500D, Menampilkan Desain Elegan Sebagai Jam Tangan Pintar yang Terhubung dengan Smartphone

Jam tangan Casio Edifice EQB-500D dapat terhubung ke smartphone melalui fitur Bluetooth.--net

SUMEKS.CO - Salah satu fitur canggih yang dapat kolektor temukan pada jam tangan Casio Edifice EQB-500D ini adalah kemampuannya untuk dapat terhubung ke smartphone melalui fitur Bluetooth.

Jam tangan Casio Edifice EQB-500D ini merupakan teman yang sempurna bagi eksekutif muda karena desainnya yang elegan, dan dapat pula menjadi partner yang cocok bagi seorang penjelajah dunia. 

Pasalnya, seperti yang dijelaskan di awal bahwa Jam tangan Casio Edifice  EQB-500D ini memiliki kemampuan untuk berkomunikasi dengan smartphone menggunakan teknologi Bluetooth® 4.0 dengan sebuah aplikasi bernama “Casio Watch+”

Aplikasi tersebut memungkinkan pengguna jam tangan ini untuk memiliki akses pada pengaturan waktu dunia yang dapat diatur dengan mudah, tanpa harus dilakukan secara manual.

BACA JUGA:Casio G-Shock GMW-B5000TVB-1ER Titanium Virtual Armor, Jam Tangan Estetika Keren

Sekali lagi ditekankan, pengguna tidak perlu pusing melakukan pengaturan secara manual, sebab melalui sebuah aplikasi yang terhubung, pengguna hanya tinggal melakukan gerakan sederhana yaitu menekan satu klik tombol untuk mengatur jam tangan ke waktu lokal. 

Selain itu, fitur waktu zona dual time juga dapat diatur menggunakan peta dunia dari sekitar 300 kota yang disertakan dalam aplikasi Casio Watch+ ini yang dapat di install di play store.

Berkat dua tampilan pada dial jamnya, yang keduanya terlihat pada saat bersamaan, maka waktu lokal pengguna dan waktu kolega bisnis pengguna di belahan dunia lain dapat terbaca dalam sekejap. 

Selanjutnya bagi yang menyukai traveling ke berbagai negara, pengguna transportasi udara juga dapat dengan mudah mengatur jam tangan ke mode pesawat.

BACA JUGA:Turun Harga! Jam Tangan Casio G-STEEL GST-B500D-A1, Pas Banget untuk Karyawan Gaji UMR

Itulah yang merupakan salah satu fitur terbaru dari casio sendiri yaitu Airplane Mode, atau model pesawat. Karena jam Casio Edifice EQB-500D ini memang sejatinya diperuntukkan bagi orang-orang yang kerap melakukan perjalanan dengan pesawat udara.

Sebagai sorotan tambahan, Jam tangan Casio Edifice EQB-500 ini juga telah dilengkapi pencari ponsel pintar: ini memungkinkan smartphone pribadi pengguna melacak jam tangan ini agar mudah ditemukan kapan saja dengan sinyal alarm.

Selain performa teknisnya yang tinggi, jam tangan Casio Edifice EQB-500 ini juga menampilkan desain baru nan canggih, apa saja itu?

Casingnya berukuran panjang 48,1 mm yang lumayan eyecatcing dan diproduksi dari baja tahan karat padat, dengan dial menonjolkan karakter kronograf yang elegan dan kasual. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: