China Kembangkan Mobil Terbang Listrik X-Peng, Sudah Lewati Uji Terbang dan Bangga Dipamerkan di CES 2024
China kembangkan mobil terbang x-peng. foto: @X-Peng/sumeks.co.--
SUMEKS.CO - Lagi-lagi China selangkah lebih maju soal mobil listrik. Kali ini, China menampilkan X-Peng mobil listrik terbang.
Konten kreator Colin Smith lewat akun TikToknya @photoshopcafe coba mengulik tampilan mobil listrik terbang X-Peng ini.
X-Peng ternyata sudah pernah diuji terbang di Dubai tahun 2022 lalu.
Mobil ini diproduksi Xiaopeng Motors Technology Co Ltd atau dikenal dengan Xpeng baru.
BACA JUGA:Sayonara Mobil Konvensional! Tiongkok Kembangkan Teknologi Mobil Terbang, Siap Diluncurkan 2024 Ini
Mobil ini sudah terelektrifikasi penuh dengan bodi serat karbon dan mampu terbang hingga 1.000 m (3.281 kaki).
Dikutip dari electrek.co, kecepatan mobil ini mencapai 130 Km per jamnya, dengan lama mengudara selama 35 menit.
Bahkan X-Peng telah mengembangkan Vertical Take-off and Landing (eVTOL).
Perusahaan China itu mengklaim sudah melakukan 15.000 penerbangan berawak dengan aman.
BACA JUGA: Mobil Listrik Suzuki eVX Mampu Melaju dengan Jarak Tempuh 550 Km, Jakarta-Solo Gak Perlu Cas Baterai
X-Peng dikembangkan di China untuk mengabungkan otomotif dan penerbangan. Guna kendaraan terbang listrik bebas macet di domestik China.
X-Peng bahkan sudah sudah dapat dipesan tahun ini, dengan taksiran Rp2,4 miliar.
“Ya, ini bisa lepas landas dan mobil listrik murni,” jelas penjaga tenant X-Peng pada Colin Smith di Consumer Electronics Show (CES) 2024, Las Vegas, Amerika.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: