Fashion Show Kain Gebeng, Meriahkan HUT DWP ke-24 Kabupaten Ogan Ilir tahun 2023

Fashion Show Kain Gebeng, Meriahkan HUT DWP ke-24 Kabupaten Ogan Ilir tahun 2023

Penampilan fashion show kain gebeng dari Perwakilan DWP OPD Kabupaten Ogan Ilir, saat memeriahkan peringatan HUT DWP ke-24 Kabupaten Ogan Ilir di Gedung Caram Seguguk KPT Tanjung Senai Indralaya, Kamis, 7 Desember 2023.--

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Penyelenggaraan peringatan Hari Ulang Tahun Darma Wanita Persatuan (HUT DWP) ke-24 Kabupaten Ogan Ilir tahun 2023 ini, berlangsung berbeda dari biasanya. 

Betapa tidak, pada peringatan HUT DWP ke-24 Kabupaten Ogan Ilir tahun 2023 ini, dimeriahkan dengan fashion show kain gebeng yang diikuti Ketua DWP dilingkungan OPD Kabupaten Ogan Ilir.

Pagelaran fashion show dalam rangka peringatan HUT DWP ke-24 Kabupaten Ogan Ilir tahun 2023 ini, dipusatkan di Gedung Caram Seguguk Komplek Perkantoran Terpadu (KPT) Tanjung Senai, Kamis, 7 Desember 2023.

Fashion show yang diikuti oleh 17 peserta yang terdiri dari perwakilan DWP di OPD Kabupaten Ogan Ilir, sangat menarik perhatian dari seluruh undangan yang menghadiri puncak peringatan HUT DWP ke-24 Kabupaten Ogan Ilir tahun 2023.

BACA JUGA:Ternyata Ini Penyebab Battery Health iPhone Cepat Turun? Berikut Langkah-langkah Pengecekan dan Tips Perawatan

Adapun keluar sebagai juara pada gelaran fashion show dalam rangka acara puncak peringatan HUT DWP ke-24 Kabupaten Ogan Ilir tahun 2023 ini, yaitu, Juara 1 Penasehat DWP Balitbangda Kabupaten Ogan Ilir, Juara 2 Ketua DWP Dinas PUPR, dan Juara 3 Ketua DWP Dinkes. 

Ketua DWP Kabupaten Ogan Ilir, Rosmalinda Muhsin Abdullah mengungkapkan, bahwa pagelaran fashion show pada peringatan HUT DWP ke-24 Kabupaten Ogan Ilir tahun 2023 ini, memang sengaja mengambil tema kain gebeng

"Kain gebeng ini merupakan kain khas yang dimiliki Kabupaten Ogan Ilir. Melalui fashion show ini, kita ingin menumbuhkan kecintaan terhadap produk lokal dari Ogan Ilir," katanya.

Ditambahkan Rosmalinda, DWP Kabupaten Ogan Ilir akan terus berkomitmen mempromosikan kain gebeng sebagai kain tradisional Kabupaten Ogan Ilir. 

BACA JUGA:Uda Tomi Gendong Jasad Korban Marapi Turun Pertama Kali, Netizen Mengaitkan Wujud Awan Erupsi Sangat Mirip

"Kita bersama PKK Kabupaten Ogan Ilir akan bersama-sama mengembangkan kain gebeng ini, supaya bisa menasional bahkan go internasional," lanjutnya. 

Sementara itu, Penasehat DWP Kabupaten Ogan Ilir, Muhsin Abdullah mengatakan, peran seorang istri terhadap suami haruslah memberikan dukungan penuh demi kesuksesan dan keberhasilan suami. 

"Kami sebagai suami berharap peran serta istri untuk mendukung karir kami sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN). Karena, doa istri sangat mempengaruhi keberhasilan suami," katanya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: