SUV Tangguh GWM Tank 500 Pesaing Fortuner dan Pajero Sport: Dimensi Besar, Spesifikasi Tangguh, Fitur Mewah

 SUV Tangguh GWM Tank 500 Pesaing Fortuner dan Pajero Sport: Dimensi Besar, Spesifikasi Tangguh, Fitur Mewah

Mobil GWM Tank 500 yang siap bersaing dengan Pajero Sport dan Fortuner.--dok : sumeks.co

BACA JUGA:New Suzuki Celerio 2023 Mencuri Perhatian Pecinta Otomotif Tanah Air: Ternyata Ini Keunggulan yang Dimiliki

Dengan transmisi otomatis hingga sembilan percepatan longitudinal, pengendara bisa menikmati pengalaman berkendara yang bertenaga dan halus. 

Selain itu, dimensi dan performa mesin yang mengesankan dari GWM Tank 500 ini juga sudah dilengkapi dengan berbagai fitur yang telah modern yang membuatnya makin tangguh.

Beralih ke bagian interior kabin, GWM Tank 500 memberikan tampilan mewah dengan menggunakan material berbahan nappa leather.

Selain itu, interior yang ditawarkan juga sudah menggunakan tilt and telescopic steering elektronik, dan jok pengemudi dengan 8-way electric adjustment memberikan kenyamanan ekstra.

BACA JUGA:Tampil Gahar dan Sporty, Honda Revo 185 CC Siap Ramaikan Dunia Otomotif Tanah Air

Tak hanya memberikan tampilan yang memukau, pada sistem fitur keselamatan dari GWM Tank 500 juga telah lengkap yang meliputi Brake Assist, ESP, Hill Start Assist, Hill Descent Control, Traction Control.

Lalu, Auto Hold, Over Speed Alarm, Collision Mitigation System, sensor parkir, dan kamera 360 menjamin keamanan pengemudi dan penumpang.

Tidak hanya itu, GWM Tank 500 juga telah dilengkapi dengan fitur-fitur canggih lainnya seperti Automatic Emergency Braking, Adaptive Cruise Control, Lane Change Assist, Blind Spot Detection, Traffic Jam Assistance, dan Door Open Warning melalui sistem ADAS.

Mobil ini tidak hanya sebagai kendaraan namun juga dapat menjadi teman yang mengasikan ketika beraktivitas. 

BACA JUGA:Honda Accord RS Hybrid Tawarkan Performa Tangguh dan Desain Mewah, Kebangkitan Mobil Sedan

Dengan teknologi hybrid yang disematkan pada mesinnya, GWM Tank 500 memberikan pilihan baru bagi konsumen yang menginginkan kombinasi antara performa tinggi dan efisiensi bahan bakar.

Dengan roda belakang menggunakan tenaga motor listrik, GWM Tank 500 menawarkan pengalaman berkendara yang lebih responsif dan ramah lingkungan.

Dengan wheelbase mencapai 2.850 mm, panjang 5.078 mm, dan bobot sekitar 2.535 kg, GWM Tank 500 memiliki dimensi yang memastikan kenyamanan dan stabilitas di setiap perjalanan.

Rencananya, GWM Tank 500 akan hadir di Indonesia pada kuartal pertama 2024, menambah pilihan di pasar SUV premium di tanah air.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: