Nih Vespa Klasik Pertama! Awalnya Diragukan, Harga Dibandrol Rp 159,5 Juta, Sekarang Jangan Ditanya

Nih Vespa Klasik Pertama! Awalnya Diragukan, Harga Dibandrol Rp 159,5 Juta, Sekarang Jangan Ditanya

Vespa Vespa 98 merupakan model pertama yang diluncurkan Piaggio.--

SUMEKS.CO - Kalangan pencinta Vespa pasti tak asing mendengar Vespa 98. Bagaimana tidak, Vespa ini merupakan Vespa pertama yang diluncurkan. 

Vespa 98 ini pertama kali diperkenalkan April 1946. Dengan tampilan yang tidak seperti sepeda motor umumnya, Vespa memberikan kejutan, tapi juga keraguan. 

Kejutan yang diberikan Piaggio ini berhasil menarik perhatian publik, atas penampakan Vespa 98 di acara Golf Club, Roma itu.

Dengan tameng yang dilengkapi oleh logo timbul guna menggantikan lambang Pesawat Piaggio sebelumnya.

BACA JUGA:76 Tahun Lalu Harga Dedengkot Vespa Ini Sudah Ratusan Juta, Sekarang Harganya Bikin Jantungan

Vespa 98 merupakan model pertama yang diluncurkan Piaggio, yang awalnya merupakan industri pesawat tempur. 

Dikutip dari vespa.com, penjualan pertama Vespa dimulai dari dealer kecil, dengan harga 55.000 Lira (Rp 133,7 juta) untuk model standar, dan 66.000 Lira (Rp 159,5 juta) model deluxe. 

Spesifikasi mesin Vespa generasi tertua ini meliputi: 

Mesin: single silinder, two stroke, air cooled.

BACA JUGA:WOW! Vespa Tua Ini Ditawar Rp 2,5 Miliar Belum Dijual, Istimewanya Apa Sih?

Kubikasi: 98 cc

Power : 3.2 KW (hp) 

Bore x stroke: 50.8 x 50.8 

Sistem bahan bakar: karburator.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: