Ribuan Pegawai Pemkot dan Forkopimda Prabumulih Salat Minta Turun Hujan
Ribuan pegawai di lingkungan Pemkot Prabumulih dan perwakilan Forkopimda menggelar salat Istisqo atau salat minta hujan. Foto: Dian/sumeks.co--
PRABUMULIH, SUMEKS.CO - Ada yang berbeda di halaman kantor Wali Kota PRABUMULIH, Jumat 29 September 2023 pagi.
Menggelar sejadah dan mengenakan mukenah untuk perempuan dan peci untuk laki-laki, ratusan bahkan ribuan pegawai di lingkungan Pemkot Prabumulih dan perwakilan Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) menggelar salat Istisqo atau salat minta turun hujan.
"Dengan salat Istisqo, kita berdoa kepada yang maha kuasa dan meminta ampun kepada Allah SWT," ujar Penjabat Wali Kota Prabumulih, H Elman ST MM.
Tak lupa, kata dia. Juga meminta ampunan dan berdoa semoga diturunkan berkah hujan yang memang membantu masyarakat (yang sudah kekeringan).
BACA JUGA:Ajak Seluruh Elemen Masyarakat Cegah Karhutla, Polda Sumsel Gelar Salat Minta Hujan
"Mudah-mudahan doa kita, doa tokoh agama tokoh masyarakat diijabah Allah SWT," tambahnya.
Saat ini ungkap Elman, hujan sudah sangat dinanti oleh masyarakat apalagi sejak beberapa Minggu ini kebakaran ekstrim terjadi di Kota Prabumulih.
"Kita tahu beberapa Minggu ini kebakaran ekstrim di sana sini," ucapnya.
Dalam kesempatan itu, pria yang pernah menjabat kepala Bappeda kota Prabumulih itu menyampaikan bahwa petugas pemadam kebakaran dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sudah bekerja keras menjalankan tugas.
BACA JUGA:WAW! Ribuan Pegawai Pemkab dan Warga Ogan Ilir Ikuti Salat Istisqo di Lapangan KPT Tanjung Senai
"Kita kasihan juga dengan BPBD, tidak tidur lagi sampai jam 2 - 3 malam," tuturnya menambahkan sudah menginstruksikan PDAM Tirta Prabujaya untuk mendistribusikan air bersih ke masyarakat yang krisis air. (chy)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: