Bikin Bangga! Mahasiswa UBD Palembang Borong 3 Medali Emas Cabor Renang Putra Pada Porprov Sumsel 2023

Bikin Bangga! Mahasiswa UBD Palembang Borong 3 Medali Emas Cabor Renang Putra Pada Porprov Sumsel 2023

Mahasiswa UBD Palembang Borong 3 Medali Emas Cabor Renang Putra Pada Porprov Sumsel 2023.--

SUMEKS.CO - Membanggakan, semester 8 Program Studi Pendidikan Olahraga Universitas Bina Darma (UBD) Palembang, Fachriyansyah Jabat Ranius, memborong 3 medali emas cabor renang di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Selatan 2023.

Fachriyansyah Jabat Ranius, berhasil membawa harum nama UBD Palembang dengan torehan 3 medali emas cabor renang pada nomor 50m gaya dada putra, 100m gaya dada putra, 200m gaya dada putra.

Porprov Sumatera Selatan 2023 yang digelar di Kabubapaten Lahat pada 18-21 september 2023 diikuti 6.663 atlet se Sumsel.

Salah satu cabor yang dipertandingkan yakni renang. Mahasiswa UBD Palembang membuktikan prestasinya di bidang atletik.

BACA JUGA:Aktif Berdayakan UMKM, BRI Kembali Selenggarakan Program Inovatif ‘Pengusaha Muda BRILiaN 2023’

Fachriyansyah Jabat Ranius, mengungkapkan, sangat bersyukur karena telah berhasil mendapatkan medali emas

"Alhamdulillah di masa menjelang wisuda, saya masih bisa memberikan hasil yang terbaik, dan bisa membanggakan keluarga besar dan juga dapat membanggakan nama besar UBD Palembang," ujarnya didampingi Dr A Yani Ranius, SKom, MM.

Fachriyansyah mengatakan, ingin membanggakan besar Universitas Bina Darma dan keluarga besar, untuk mengukir prestasi terakhir sebelum wisuda, lalu ingin mengejar tiket ke PON  2024.

"Cita-citanya ingin mempersembahkan yang terbaik," harapnya.

BACA JUGA:Ustadz Derry Sulaiman Ungkap Keanehan Sebelum Mondy Tatto ke Malaysia, Puji Setinggi Langit Ustadz Ebit Lew

Lebih lanjut, Fachriyansyah menuturkan, dirinya akan berlatih lebih keras lagi dan semangat lagi untuk menuju Porwil 2023 dan PON 2024.

Sementara itu, Kaprodi Pendidikan Olahraga Dr Noviria Sukmawati, M Pd memberikan apresiasi dan ucapan selamat atas diraihnya 3 medali emas oleh Fachriyansyah.

"Semoga pencapaiannya ini menjadi pacuan semangat untuk mahasiswa lainnya untuk turut berprestasi dan terus berinovasi di bidang olahraga atau bidang lainnya," imbuhnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: