Mobil Sigra Disondol Hilux di Tol Indraprabu, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa, Alhamdulillah

Mobil Sigra Disondol Hilux di Tol Indraprabu, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa, Alhamdulillah

Kondisi kedua mobil yang terlabat kecelakaan di Tol Indraprabu Senin siang. Foto: dokumen/sumeks.co--

PRABUMULIH, SUMEKS.CO - Polres Prabumulih telah melakukan olah TKP kecelakaan yang melibatkan dua mobil di tol Indraprabu, Senin 4 September 2023 siang.

Kasat Lantas Polres Prabumulih, AKP Muthe menyebutkan, kejadian kecelakaan di tol Indraprabu terjadi sekira pukul 13.00 WIB.

Kecelakaan terjadi tepatnya di Kecamatan Rambang Kapak Tengah (RKT) Kota Prabumulih.

Antara mobil Hilux warna hitam dengan nopol BE 8632 WX yang dikendarai Ariyadi Palma, berjalan dari arah Palembang menuju ke kota Prabumulih.

BACA JUGA:Jalan Tol Indraprabu Makan Korban, Mobil Sigra Disondol Hilux

"Setiba di TKP, menabrak body belakang sebelah kiri mobil Sigra warna hitam dengan nopol BH 1647 BE yang dikendarai Ikhwan Siswanto," terangnya.

Mobil Hilux menabrak dikarenakan hendak mendahului dari sebelah kiri tetapi ada kendaraan di depannya sehingga kembali lagi ke kanan dan menabrak body kiri mobil sigra. 

“Tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materil kita telah koordinasi dengan PJR Polda Sumsel,” tutup Muthe.

Diberitakan sebelumnya, belum lama dibuka pada 30 Agustus 2023 lalu, tol Indralaya - Prabumulih (Indraprabu) sudah memakan korban. 

BACA JUGA:Hari Ketiga Tol Indraprabu Dibuka Terpantau Ramai, Rest Area Masih Sepi, SPBU Masih Nihil

Kali ini, sebuah mobil Sigra disondol Hilux di KM 2 Tol Indraprabu, Senin 4 September 2023.

Dalam video viral yang merekam kejadian kecelakaan, terlihat mobil Sigra berwarna hitam nopol BG 1647 BH remuk bagian depan, belakang dan samping dengan posisi melintang di jalan dan seseorang mengenakan kaos biru muda dan jeans panjang tengah merintih kesakitan dengan posisi terkapar di aspal samping mobil.

Sementara, mobil Toyota Hilux berwarna hitam nopol BE 8632 WX nampak remuk di bagian depan dengan posisi masih di dalam jalur tol. 

Kendaraan yang melintas pun nampak berusaha menolong dan memarkirkan kendaraannya di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: