Melalui Pro Rakyat, Pemerintah Kabupaten Banyuasin Raih Penghargaan

Melalui Pro Rakyat, Pemerintah Kabupaten Banyuasin Raih Penghargaan

Pemerintah Kabupaten Banyuasin Raih Penghargaan.--

BANYUASIN, SUMEKS.CO - Melalui program Optimalisasi Perumahan Rakyat (Pro Rakyat), Pemerintah Kabupaten Banyuasin mendapatkan penghargaan dari Menteri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat Indonesia Dr. Ir. H. Mochamad Basuki Hadimoeljono, M.Sc., Ph.D, pada Puncak Peringatan Hari Perumahan Nasional (Harpenas) Tahun 2023 dengan tema ‘Melanjutkan Kolaborasi Hunian Layak Berkelanjutan dan Terjangkau Untuk Semua’ di Ruang Auditorium Kementerian PUPR Republik Indonesia, Kamis 31 Agustus 2023 malam. 

Penghargaan ini diterima langsung oleh wakil Bupati Banyuasin H Slamet Somosentono SH yang mewakili Bupati Banyuasin H Askolani didampingi Ir. Mohd Riyan A.S, ST, MM, IPM , ASEAN Eng Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman serta Pertanahan Kabupaten Banyuasin

"Banyuasin dapatkan penghargaan Penanganan Kawasan Perumahan Secara Terpadu Dalam Rangka Penanganan Kemiskinan Ekstrem dan Stunting tahun 2023 oleh Menteri PUPR, " kata Wakil Bupati Banyuasin H Slamet. 

Penghargaan yang diraih ini membuktikan kalau 7 Program dan 12 Gerakan Bersama Masyarakat yang diusung Bupati Banyuasin dan Wakil Bupati Banyuasin salah satunya Pro Rakyat telah memberikan hasil nyata.

BACA JUGA:Sidang Lanjutan Sengketa UBD Palembang Berlanjut, Kuasa Hukum: Belum Inkrah, Siap Ajukan Banding

"Sehingga layak dianugerahi berbagai penghargaan dari lembaga terkait, " jelasnya. 

H Slamet menambahkan penghargaan ini didapatkan Pemerintah kabupaten Banyuasin dengan melakukan kolaborasi pelaksanaan pembangunan perumahan melalui kegiatan bersama masyarakat PRO RAKYAT. 

Kemudian pembangunan perumahan dilakukan bersama perusahaan dan pelaku usaha lainnya yang ada di Banyuasin salah satunya Ketua REI (Real Estate Indonesia) Banyuasin, Syarifuddin, SE. 

Tentunya program Optimalisasi Perumahan Rakyat (Pro Rakyat) terus dilanjutkan, karena hasil yang didapatkan langsung dirasakan masyarakat.

BACA JUGA:3 Shio Ini Terlepas Dari Nasib Buruk, Hidupnya Cuan dan Dapat Rezeki Nomplok

Ditambahkan Ir. Mohd Riyan A.S, ST, MM, IPM , ASEAN Eng Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman serta Pertanahan Kabupaten Banyuasin mengatakan didapatnya penghargaan ini berkat adanya kolaborisasi pendanaan untuk menangani kemiskinan ekstrim. 

"Sehingga Penanganan kawasan perumahan secara terpadu dalam rangka penanganan kemiskinan ekstrem dan Stunting tahun 2023 bersama REI banyuasin dan Balai  pelaksanaan penyediaan perumahan sumatra V, " pungkasnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: