Kakanwil Kemenkumham Babel Hadiri Pembekalan Calon Purnabakti

Kakanwil Kemenkumham Babel Hadiri Pembekalan Calon Purnabakti

--

PANGKALPINANG, SUMEKS.CO – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung Harun Sulianto, didampingi Kepala Divisi Administrasi Muslim Alibar, Kepala Divisi Pemasyarakatan Sahata Marlen Situngkir, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Eva Gantini, Kepala Bidang Keamanan Ridha Ansari, serta Kepala Bidang Pelayanan Hukum Adi Riyanto hadiri pembukaan Pembekalan Calon Purnabakti secara virtual yang diselenggarakan oleh Sekretariat Jenderal Kemenkumham RI, Senin 1 Agustus 2023 dari Ruang Rapat setempat.

Hadir juga 3 calon pegawai purnabakti dari Kemenkumham Babel, yaitu Kepala Lapas Kelas IIB Sungailiat Zullaeni, Kepala Bidang Hukum Eko Saputro, serta Perancang Peraturan Perundang-undangan Ahli Madya Zulkarnaen.

Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Sekjen Kemenkumham), Komjen Pol. Andap Budhi Revianto mengimbau kepada seluruh pegawai Aparatur Negeri Sipil (ASN) Kemenkumham, yang akan memasuki masa purnabakti/pensiun dapat meningkatkan dan menambah wawasan, baik dalam kesehatan, pengelolaan keuangan, dan minat kewirausahaan.

Hal ini dimaksudkan agar terwujudnya pensiun sehat dan bahagia.

BACA JUGA:Warga Buka Lahan, Titik Hotspot Kembali Terpantau di Pendopo PALI

“Dengan diselenggarakannya kegiatan Pembekalan Calon Purnabakti, diharapkan dapat memberikan motivasi, semangat dan kepercayaan diri kepada pegawai yang akan memasuki masa purnabakti agar tetap aktif dan produktif, sehat dan bahagia, serta mampu menciptakan kegiatan baru yang bermanfaat bagi diri sendiri dan masyarakat,” ujar Andap saat membuka kegiatan Pembekalan Calon Purnabakti tahun 2023 di Lingkungan Kemenkumham.

Lebih lanjut Sekjen Kemenkumham mengatakan, memasuki masa purnabakti/pensiun merupakan suatu kehormatan dalam bentuk penghargaan yang diberikan oleh negara kepada setiap pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN), yang telah mengabdikan sebagian hidupnya dengan baik untuk bangsa dan negara serta masyarakat.

“Pensiun bukan berarti masa pengabdian seorang ASN telah selesai, akan tetapi awal mula suatu pengabdian seorang abdi masyarakat dalam bentuk dan lingkungan yang berbeda,” tandas Andap.

Sekjen Kemenkumham juga mengajak seluruh pegawai ASN Kemenkumham yang akan memasuki masa purnabakti agar selalu semangat, dan terus meningkatkan produktifitas.

BACA JUGA:Makin Panas! Giliran TV Swasta Diadukan Panji Gumilang, Sah! Gugatan Rp 1 Triliun Dicabut

“Yakinlah bahwa dimana masyarakat masih sangat mengharapkan peran aktif saudara, dan masyarakat masih sangat menunggu pengabdian kita semua,” kata Andap.

Purnabakti, lanjut Andap, bukanlah akhir dari perjalanan kehidupan, melainkan masa dimana berhenti sejenak dari rutinitas pekerjaan kantor sehari hari untuk memasuki tahapan tujuan kehidupan yang lebih hakiki.

Baik untuk warga maupun kehidupan sosial.

“Purnabakti dapat diartikan sebagai masa perubahan, dari ASN kembali menjadi masyarakat biasa. ASN yang memasuki masa pensiun dipersiapkan mental, emosi, spiritual dan kehidupan sosial,” ucap Andap, Selasa 1 Agustus 2023 pagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: