Inovasi Kue Sehat, Coba Resep Cake Wortel, Legit dan Pasti Enak

Inovasi Kue Sehat, Coba Resep Cake Wortel, Legit dan Pasti Enak

Cake wortel yang legit dan pastinya enak untuk dinikmati bersama keluarga.--dok : sumeks.co

Inovasi Kue Sehat, Coba Resep Cake Wortel, Legit dan Pasti Enak

SUMEKS.CO - Sayuran merupakan salah satu bahan makanan yang bergizi dan nutrisi tinggi.

Karena memiliki gizi yang tinggi, sayuran cenderung punya rasa yang kurang disukai banyak orang terutama anak-anak.

Nah untuk itu bagaimana jika sayuran ini dimodifikasi menjadi cake? Tentunya akan mengubah rasa sayuran menjadi lebih enak tanpa mengurangi nilai gizi didalamnya.

Seperti halnya wortel yang memiliki kandungan vitamin dan mineral, terutama biotin, kalium, dan vitamin A dari beta karoten, vitamin K1, dan B6 yang sangat baik terutama pada kesehatan mata.

BACA JUGA:8 Kue Basah Khas Palembang yang Disajikan Saat Lebaran

Selain itu kandungan tersebut sangat baik untuk membantu pelancaran metabolisme tubuh dan perbaikan pada sistem tulang.

Jika disebutkan satu satu ada banyak sekali manfaat yang terkandung didalam wortel ini, langsung saja berikut resep simple membuat cake wortel yang dirangkum SUMEKS.CO dari berbagai sumber.

Siapkan bahan utama :

  1. 500 gram tepung terigu
  2. 500 gram wortel
  3. 500 gram telur
  4. 400 gram gula
  5. 400 gram margarin
  6. 1 sendok teh baking powder
  7. 1 sendok teh emulsifier

BACA JUGA:Bisa Ditemukan di Palembang, Ini Resep dan Cara Membuat Kue Cubit Khas Jakarta

Cara membuat cake wortel :

1. Langkah pertama adalah cuci wortel lalu kupas dan parut wortel sampai habis lalu sisihkan.

2. Siapkan wajan dan panaskan margarin hingga meleleh.

3. Dalam wadah lain campurkan telur, gula, baking powder, dan emulsifier menjadi satu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: