Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tak Bernyawa di Pinggir Jalan Segaran Palembang

Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tak Bernyawa di Pinggir Jalan Segaran Palembang

Mr X saat masih berada di lokasi kejadian di Jalan Segaran Palembang Jumat pagi. Foto: dokumen/sumeks.co --

Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tak Bernyawa di Pinggir Jalan Segaran Palembang

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Seorang pria yang belum diketahui identitasnya (Mr X) ditemukan tak bernyawa di kawasan 15 Ilir Palembang, Jumat 30 Juni 2023 siang.

Penemuan mayat tersebut sontak membuat geger warga di lokasi persisnya di Jalan Segaran, Kelurahan 15 Ilir, Kecamatan Ilir Timur I Palembang.

Dari informasi yang diperoleh, warga di sekitar lokasi kejadian sudah melihat korban terkapar di pinggir Jalan Segaran.

Saat ditemukan, petugas tidak menemukan bekas bercak darah atau darah yang banyak di sekitar lokasi kejadian.

BACA JUGA:Mr X yang Ditemukan di Prabumulih Ternyata Pelajar SMA, Ada 45 Tusukan di Sekujur Tubuh

Petugas Polsek IT I Palembang langsung mendatangi lokasi kejadian dan mengevakuasi korban ke Instalasi Forensik RS Bhayangkara M Hasan Palembang untuk penyelidikan lebih lanjut.

Kejadian serupa, mayat laki-laki tanpa identitas (Mr X) ditemukan warga tewas mengapung di Sungai Musi Palembang.

Korban ditemukan masih mengenakan pakaian lengkap di dekat perairan Dermaga Benteng Kuto Besak (BKB), Kelurahan 19 Ilir Palembang, Sabtu 7 Januari 2023 sekitar pukul 09.30 WIB. 

Penemuan mayat ini membuat geger warga dan sejumlah pengunjung di kawasan Dermaga BKB Palembang.

Personel Satpolair Polrestabes Palembang bersama Tim Inafis langsung mengevakuasi jasad korban dan membawa ke Rumah Sakit (RS) Bhayangkara M Hasan Palembang. 

BACA JUGA:Warga Temukan Mr X Bugil dan Membusuk di Dermaga 16 Ilir Sungai Musi Palembang

Kasat Polairud Polrestabes Palembang Kompol Dedi Ardiansyah membenarkan adanya penemuan mayat tersebut. 

"Anggota Patroli dan Unit Gakkum Sat Polairud Polrestabes Palembang sedang melaksanakan giat patroli, kemudian mendapat informasi dari masyarakat bahwa ada mayat mengapung di perairan seputaran BKB, mendapat informasi tersebut anggota mendatangi TKP dan mengevakuasi mayat tersebut," kata Dedi Ardiansyah. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: