TERBARU! Bupati Ogan Ilir Tinjau Jembatan Amblas di Payaraman-Tebedak, Imbau Truk Bertonase Pilih Jalur Lain
Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar, saat meninjau jembatan yang amblas di Kelurahan Payaraman Barat-Tebedak Kecamatan Payaraman Ogan Ilir, Senin 8 Mei 2023.--
TERBARU! Bupati Ogan Ilir Tinjau Jembatan Amblas di Payaraman-Tebedak, Imbau Truk Bertonase Pilih Jalur Lain
OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar, meninjau langsung lokasi jembatan roboh di Kelurahan Payaraman Barat menuju Tebedak Kecamatan Payaraman Ogan Ilir, Senin, 8 Mei 2023.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar, mengimbau kepada truk-truk angkutan yang memiliki tonase, supaya tidak melintasi jembatan amblas yang saat ini tengah diperbaiki oleh Dinas PUBM-TR Provinsi Sumsel.
"Alhamdulillah sudah ditindaklanjuti oleh PUBM-TR Provinsi Sumsel untuk menyediakan jembatan sementara," katanya.
Menurut Panca, berdasarkan informasi yang didapatnya dari petugas perbaikan jembatan di lapangan, perbaikan jembatan amblas ini membutuhkan waktu setidaknya satu pekan.
Meskipun saat ini sudah disiapkan jalan alternatif, namun truk-truk bermuatan diminta untuk tidak melewati jalan utama dan juga jalan alternatif di Desa Lubuk Bandung-Rengas.
"Karena kontur jalan yang digunakan untuk jalur alternatif itu terbilang lembek, jadi dikhawatirkan akan membuat mobil bermuatan teparter nantinya," paparnya.
Panca juga meminta, kepada perusahaan-perusahaan yang memiliki kendaraan angkutan supaya mengindahkan imbauan ini. Jangan sampai, imbauan tidak diindahkan dan membuat permasalahan baru lagi.
"Kepada pihak perusahaan dan juga masyarakat yang mungkin mau mengangkut hasil kebun, mohon kiranya untuk memutar dulu lewat jalan Muara Kuang," pintanya.
BACA JUGA:Jangan Salah Pilih, Suzuki Celerio 2023 Miliki 2 Mesin
Menurut Panca, Pemkab Ogan Ilir akan menyurati perusahaan-perusahaan yang ada di Ogan Ilir khususnya yang berada di wilayah Kecamatan Payaraman, Rambang Kuang, dan Muara Kuang untuk tidak melintasi jalan Tebedak-Payaraman Barat.
"Petugas di lapangan membutuhkan waktu sekitar satu minggu untuk membangun jembatan sementara ini. Sembari menunggu jembatan sementara selesai, mohon kiranya memutar perjalanan," imbaunya.
Panca juga menyebut, bahwa pihaknya sudah membentuk tim untuk berjaga di pos perbaikan jalan. Tujuannya, untuk menghalau truk-truk bermuatan yang akan melewati jembatan yang sedang diperbaiki.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: