Akhirnya, Indra Bekti Menyandang Status Duda
Indra Bekti bersama Aldila Jelita.--
Akhirnya, Indra Bekti Menyandang Status Duda
JAKARTA, SUMEKS.CO - Rumah tangga Indra Bekti dan istrinya Aldila Jelita, resmi berakhir setelah majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan memutus gugatan cerai pasangan suami istri itu.
Majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan memutus gugatan cerai yang diajukan Aldila secara e-court atau daring dalam putusan yang dibacakan, Senin 17 April 2023.
Majelis hakim mengabulkan permohonan gugatan cerai Dila terhadap Indra Bekti. Dengan demikian, mereka kini sudah resmi bercerai tidak ada lagi ikatan hubungan suami istri.
"Putusannya antara lain adalah mengabulkan gugatan penggugat. Kedua, menjatuhkan talak satu bain shughra. Ketiga, menetapkan dua orang anak berada dalam asuhan pihak penggugat," kata Taslimah kepada wartawan saat ditemui di kantornya, Senin (17/4).
BACA JUGA:Indra Bekti Digugat Cerai, ini Kata Netizen
Dalam amar putusannya, majelis hakim mewajibkan Indra Bekti untuk membayarkan nafkah anak sebesar Rp30 juta perbulan.
"Dengan kenaikan sebesar 10 persen setiap tahun," kata Taslimah.
Hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan hanya memutus masalah perceraian dan hak asuh anak. Sedangkan terkait harta gono gini pihak pengadilan tidak ikut memutus sebab diselesaikan sendiri oleh Indra Bekti dan Aldila Jelita.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: