Pemdes Pulau Semambu Uji Coba Kembangkan Budidaya Jagung Pipil, Tunjang Program Ketahanan Pangan
Camat Indralaya Utara, Syaiful Anwar, bersama Pemdes Pulau Semambu saat melakukan panen jagung pipil di Dusun 5 Desa Pulau Semambu.--dok : sumeks.co
OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Pemerintah Desa Pulau Semambu Kecamatan Indralaya Utara Kabupaten OGAN ILIR, saat ini tengah mengembangkan budidaya jagung pipil untuk menunjang program ketahanan pangan desa tersebut.
Kepala Desa Pulau Semambu, Eka Rahmawati mengatakan, untuk masa percobaan ini, Pemdes Pulau Semambu memanfaatkan lahan seluas lebih kurang 2 hektare yang berada di Dusun 5 Desa Pulau Semambu.
"Kemarin kita sudah lakukan panen jagung pipil perdana setelah tiga bulan umur tanam," ungkapnya, Kamis, 16 Maret 2023.
Menurut Eka, budidaya jagung pipil ini baru masa percobaan yang dilakukan Pemdes Pulau Semambu untuk mendukung program ketahanan pangan di desa tersebut.
BACA JUGA:Warga Talang Balai Lama, Ogan Ilir, Heboh Video Buaya Berenang di Sungai
"Karena ini masih dalam tahap percobaan, jadi hasil panennya belum terlalu banyak," lanjutnya.
Ditambahkan Eka, budidaya jagung pipil ini memerlukan pengolahan yang lebih lanjut, tidak hanya sebatas jagung pipil saja. Untuk itu, Eka berharap, ada dukungan dari stakeholder terkait.
"Misalnya untuk membantu mesin pipil jagung ke kelompok tani atau gabungan kelompok tani di Desa Pulau Semambu," katanya lagi.
Selain berharap bantuan peralatan, Eka juga menginginkan adanya bantuan untuk pemasaran produk dari jagung pipil budidaya Desa Pulau Semambu ini.
BACA JUGA:264 Mahasiswa IAIQ Al-Ittifaqiah Indralaya Ogan Ilir Diwisuda
"Mungkin dari pihak Organisasi Perangkat Desa (OPD) terkait bisa menjembatani untuk mencari mitra ke kelompok tani di Desa Pulau Semambu," tutupnya.
Terpisah, Camat Indralaya Utara, Syaiful Anwar, sangat mengapresiasi peran Pemdes dan Gapoktan Desa Pulau Semambu dalam pemanfaatan lahan ini. Karena, sebelumnya lahan ini merupakan semak belukar dan sangat berpotensi terjadi kebakaran lahan di musim kemarau.
"Namun kini diolah dan dimanfaatkan sebagai lahan pertanian," ucapnya.
Untuk diketahui, Desa Pulau Semambu yang merupakan salah satu desa di Kecamatan Indralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir ini, sangat berpotensi untuk dijadikan lahan pertanian dan perkebunan. Dikarenakan, desa ini memiliki tingkat kelembaban dan kesuburan tanah yang cukup.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: