LPBHNU Paparkan Program di Podcast PWI

LPBHNU Paparkan Program di Podcast PWI

--

SEKAYU, SUMEKS.CO - Wadah Podcast PWI Muba menjadikan sarana positif bagi narasumber untuk memaparkan program unggulan. Seperti dilakukan oleh LPBHNU Muba yang merupakan bantuan hukum bagi masyarakat 

Ketua LPBHNU Muba Fa­­hmi SH MH didampingi Dewan Penasihat Su­g­ianto Wicaksono dan beberapa pengurus la­inyya saat dikonf­irm­asi mengatakan, sela­in bersilaturah­mi, kedatangan mereka ke kantor PWI Muba untuk menjabarkan program kerja guna se­cara bersama mewujud­kan Muba Cerdas Huku­m, Am­an dan Sejahte­ra.

Dirinya juga menamba­hkan, dalam waktu de­kat ini LPBHNU Muba akan melantik ratusan anggota LPBHNU yang berasal dari Kecam­atan Sungai Lilin, Babat Supat, Bayung Lencir, Keluang dan beberapa daerah lainy­a.

Tujuan pelantikan anggota LPBHNU yang berasal dari beberapa kecamatan ini menurut Fahmi, salah satunya adalah mempermudah masyarakat untuk berkonsultasi sekaligus mendapatkan bantuan hukum. 

"Kami mohon doa, sem­oga pelantikan yang direncanakan digelar di Kecamatan Sungai Lilin ini berjalan dengan lancar," hara­pnya.

Selain itu, Fahmi juga mengucapkan terimakasih atas sinergisitas yang telah dibagun antara pihaknya dengan insan pers. Dirinya berharap, semoga kedepan tetap berjalan dengan baik.

Sementara itu, Plt Ketua PWI Muba, Novas Riady, menyambut dengan baik narasumber yang podcast di PWI.

"Kita membuat program podcast ini untuk ngobrol inspiratif, edukatif, dan mencerdaskan. Artinya sebagai wadah untuk memberikan paparan yang positif,"ungkapnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: