Usai Pra Rekontruksi, Inafis Polrestabes Palembang Pasang Police Line di Panti Asuhan Fisabilillah Al Amin

Usai Pra Rekontruksi, Inafis Polrestabes Palembang Pasang Police Line di Panti Asuhan Fisabilillah Al Amin

Petuga memasang garis polisi di depan Panti Asuhan Fisabilillah Al Amin. Foto: Deny/sumeks.co--

BACA JUGA:Korban Penganiayaan Pemilik Panti Asuhan di Palembang Ternyata Penyandang Disabilitas, Hanya Dipicu Karena Ini

Hingga saat ini lanjut Ratu Dewa pihaknya juga masih menunggu hasil dari pihak kepolisian. 

"Intinya, saya masih menunggu hasil dari pihak kepolisian," ujar Ratu Dewa. 

Sementara, Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Mokhamad Ngajib menambahkan, pihaknya telah melakukan penyelidikan. Mereka telah melakukan terhadap 5 orang. Sementara 1 orang terduga pelaku yakni Hidayat, pemilik panti. Kemudian 4 orang lainnya berstatus saksi.

"Ya mas, keempat orang jadi saksi dan satu orang diduga pelaku penganiayaan," ungkap Mokhamad Ngajib.

BACA JUGA:DPRD Sumsel Berikan Pendampingan Psikiater Kepada Korban Penganiayaan di Panti Asuhan Fiisabilillah Al Amin  

Lanjut Mokhamad Ngajib mengatakan, hingga saat ini masih dalam penyelidikan lebih lanjut. 

"Benar mas, anggota kami masih dalam penyelidikan lebih lanjut," terangnya. 

Sebelumnya video penganiyaan terhadap anak-anak panti asuhan Fisabillilah Al-Amin viral di media sosial sejak Sabtu malam 25 Februari 2023.

Panti asuhan Fiisabillilah Al Amin itu diketahui berada di Jalan Mangkubumi, Kelurahan 3 Ilir, Kecamatan Ilir Timur (IT) II Palembang. 

BACA JUGA:Pemilik Panti Asuhan Fisabillilah Al-Amin Palembang Ditangkap, Diduga Lakukan Kekerasan

Video gabungan beberapa adegan kekerasan dengan durasi kurang dari satu menit.

"Kita sudah amankan terduga pemilik panti asuhan. Diduga telah melakukan kekerasaan terhadap anak-anak panti," kata Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Mokhamad Ngajib kepada SUMEKS.CO, Sabtu 25 Februari 2023, malam.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: