Kemenkumham Babel Terima Tiga Penghargaan dari KPPN Pangkalpinang

Kemenkumham Babel Terima Tiga Penghargaan dari KPPN Pangkalpinang

--

PANGKALPINANG, SUMEKS.CO - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung terima 3  penghargaan dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Pangkalpinang.

Penyerahan penghargaan langsung diserahkan oleh Kepala KPPN Pangkalpinang, Rafael Widiestumargianto, dan diterima Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Babel, Muslim Alibar, dalam acara Apresiasi Satuan Kerja Berkinerja Terbaik Periode Semester II Tahun 2022 bertempat di Kantor KPPN Pangkalpinang, Kamis 23 Februari 2023.

Penghargaan tersebut adalah Peringkat Pertama untuk Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) dengan nilai 100, Kategori Pagu DIPA di atas 100 Juta s.d. 2,5 Miliar Rupiah. Periode Semester II Tahun 2022 (DIPA Adminstrasi Hukum Umum Kanwil / AHU – 649002).

Kemudian sebagai Peringkat Ketiga untuk Petugas Penyusun Laporan Keuangan Tingkat UAKPA Berkinerja Terbaik Kategori Pagu Besar Periode Semester II Tahun 2022 (DIPA Setjen Kanwil - 649001).

 BACA JUGA:Tak Hanya Hilang Jabatan, Ayah Mario Dandy Mundur dari ASN Kemenkeu, Surat Terbukanya Beredar Luas di Medsos

Selanjutnya sebagai Peringkat Ketiga Petugas Penyusun Laporan Keuangan Tingkat UAKPA Berkinerja Terbaik Kategori Pagu Kecil Periode Semester II Tahun 2022 (DIPA Imigrasi Kanwil – 649004).

Prestasi yang sama juga diterima UPT Kemenkumham Babel yakni Lapas Narkotika Pangkalpinang yang meraih Peringkat Pertama Bendahara Pengeluaran Satker Terbaik dalam Penyampaian LPJ Kategori Pagu Besar Periode Semester II Tahun 2022.

Sedangkan Balai Pemasyarakatan Pangkalpinang menerima dua penghargaan serupa yakni Peringkat Kedua kategori Bendahara Penerimaan Satker Terbaik dalam Penyampaian LPJ Periode Semester II Tahun 2022. 

Juga sebagai Peringkat Ketiga untuk IKPA dengan nilai 98,68 Kategori Pagu DIPA di atas 2,5 Miliar Rupiah s.d 10 Miliar Rupiah.

BACA JUGA:Imigrasi Palembang Raih Penghargaan Satker Terbaik

Kakanwil Kemenkumham Babel, Harun Sulianto selalu mengajak jajarannya untuk selalu perhatikan Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) dan menggunakan anggaran secara akuntabel.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: