Hasil Visum Wanita yang Tewas di Jalan Noerdin Pandji, Forensik: Tulang Tengkorak Kepala Pecah

Hasil Visum Wanita yang Tewas di Jalan Noerdin Pandji, Forensik: Tulang Tengkorak Kepala Pecah

Dokter Forensik RS Bhayangkara M Hasan, dr Indra Nasution SpKF saat menjelaskan hasil visum luar korban Herlina yang ditemukan tewas di Jl Noerdin Pandji Palembang. Foto: edho/sumeks.co --

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Hasil visum luar yang dilakukan tim Kedokteran Forensik RS Bhayangkara M Hasan Palembang menemukan luka parah melebar di bagian kepala belakang.

"Dari hasil pemeriksaan luar (visum) yang tadi dilakukan ada luka luas di bagian kepala, diduga akibat hantaman benda tumpul. Itu pula yang menyebabkan keluarnya buih putih dari mulutnya," terang Tim Kedokteran Forensik RS Bhayangkara M Hasan, dr Indra Nasution SpKF Jumat sore.

Dikatakan dr Indra, selain luka di bagian kepala, di bagian muka sebagian besar mengalami patah tulang tengkorak dan pecah.

Selain itu ditemukan luka lecet seperti di bagian pinggang, kaki, di ujung tumit kaki kiri dan kanan.

BACA JUGA:Ini Identitas Wanita yang Ditemukan Tewas di Jalan Noerdin Pandji Palembang

Dan untuk memastikan penyebab kematian korban, Forensik juga telah mengambil sampel urine dan swab vagina termasuk sampel buih dari mulut.

"Hasil dari sampel buih di mulut tidak ditemukan indikasi korban mengonsumsi obat-obatan atau menenggak minuman keras," tandas dr Indra.

Sebelumnya, polisi mengungkap identitas wanita yang ditemukan tewas di pinggir Jl Noerdin Pandji, Kelurahan Kebun Bunga, Kecamatan Sukarami Palembang Jumat pagi tadi.

Korban diketahui bernama Herlina alias Lina (28), warga Desa Talang Jaya, Kecamatan Sungai Menang, Kabupaten OKI.

BACA JUGA:Wanita yang Ditemukan Tak Bernyawa di Jalan Noerdin Pandji Palembang, Korban Pembunuhan Atau Kecelakaan?

Korban diketahui bekerja sebagai terapis di Klinik Kecantikan AA Freda yang berada di Jl Palembang-Betung, Km 14, Kelurahan Sukajadi, Talang Kelapa, Banyuasin.

Korban di Palembang tinggal di Perumahan Alfin Permai, Talang Jambe, Lr Lebak Sari, Kecamatan Sukarami.

Pemilik Klinik dr Wike Yulianita  mengaku, baru mengetahui kabar karyawan tersebut meninggal dunia setelah ada penyidik kepolisian mendatangi klinik tempat korban bekerja.

"Tadi pagi sempat menanyakan ketidakhadirannya. Dan ada satu karyawan saya yang bilang kalau Lina mengalami kecelakaan," terang Wike.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Mayat Wanita di Jalan Noerdin Pandji Palembang

Seluruh rekan kerja menelpon tetapi ponsel korban tidak merespon sama sekali.

"Tapi sekitar 15 menit yang lalu ada polisi yang datang ke klinik memberi kabar kalau Herlina telah meninggal dunia," terangnya.

Korban sendiri, baru bekerja di Klinik Kecantikan baru sekitar dua bulan lebih.

Seperti diberitakan sebelumnya, sesosok mayat wanita yang belum diketahui identitasnya ditemukan tewas tak bernyawa di pinggir Jl Noerdin Pandji, Kecamatan Sukarami, Jumat 16 Desember 2022 pagi. 

BACA JUGA:Korban Perampokan di Jl Noerdin Pandji Diduga Ditembak dari Jarak Dekat

Korban ditemukan dalam posisi terlentang di dalam selokan dan mulut mengeluarkan busa. Di sekujur badan dan wajah berdarah.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: