Arus Mudik Nataru Diprediksi Meningkat 7-10 Persen, Puncak Lalin Terjadi Saat Libur Natal
Kendaraan melintas tol Kayuagung-Palembang. -Foto: Niskiah/sumeks.co-
KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Arus lalulintas menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) yang melintas jalan tol Palembang-KAYUAGUNG maupun sebaliknya, diprediksi meningkat 7-10 persen dibandingkan arus lalulintas perhari di hari biasa.
"Setiap jelang Nataru arus lalulintas selalu meningkat dibandingkan hari biasa. Untuk tahun ini kita prediksi meningkat 7-10 persen. Dengan puncak arus lalulintas terjadi di hari H perayaan Natal," kata Manajer Operasi PT Waskita Sriwijaya Tol, Sabdo Hari Mukti, kepada SUMEKS.CO, Selasa 13 Desember 2022.
Dijelaskan Sabdo, setiap tahun apabila jelang Nataru arus lalulintas selalu meningkat. Apalagi diakhir tahun merupakan libur sekolah. Untuk tahun ini diprediksi arus lalulintas yang melintas jalan tol Palembang-Kayuagung maupun sebaliknya mencapi 11.188 kendaraan.
Ribuan kendaraan yang melintas itu, terjadi di hari H perayaan Natal yakni 25 Desember. Tetapi kendaraan yang melintas sudah mulai ramai pada 22 Desember hingga hari H perayaan Natal. Sedangkan untuk puncak arus balik terjadi pada 1 Januari 2023 dengan jumlah kendaraan yang melintas diprediksi sebanyak 13.044 kendaraan.
BACA JUGA:5 Jembatan Terpanjang dan Ikonik di Pulau Sumatera, Ampera Peringkat Kelima
"Untuk kondisi jalan yang berlubang terus dilakukan pengaspalan kembali, sehingga saat pengendara yang melintas sudah, dengan tujuan peningkatan kenyamanan jalan tol," jelasnya.
Dia menambahkan, saat ini mengoperasikan 1 gerbang yaitu gerbang tol kramasan yang terdiri dari 2 gardu masuk dan 2 gardu keluar. Sehingga total 4 gardu serta difasilitasi 8 mobile reader dan 8 alat top up kartu uang elektronik.
"Pihak kita juga mengoperasikan 1 rest area fungsional di KM 360 jalur B dengan fasilitas parkir gol 1 dengan kapasitas 50 kendaraan, toilet 2 unit permanen dan 4 unit portabel. Juga disiapkan masjid dan tenant UMKM," pungkasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: