Operasi Pasar Pemkot Palembang, Beras 10 kg Dijual Rp50 Ribu

Operasi Pasar Pemkot Palembang, Beras 10 kg Dijual Rp50 Ribu

Ibu rumah tangga di Palembang membeli beras kemasan 10 kg dengan harga Rp50 ribu pada operasi pasar di halaman Kantor Kecamatan Sako, Paleambang, Senin 12 Desember 2022. foto: m naba anwar sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang menggelar operasi beras murah tahun 2022, di halaman Kantor Kecamatan Sako Palembang, Senin 12 Desember 2022.

"Kita hari ini melaksanakan operasi pasar distribusi beras murah tahun 2022, ini menindaklanjuti dari Peraturan Menteri Keuangan (PMK) No 134 dan PMK No 140 dari pemerintah pusat," kata Sekretaris Daerah Kota Palembang, Ratu Dewa kepada SUMEKS.CO di sela-sela meninjau operasi beras.

Ratu Dewa menjelaskan, operasi beras murah merupakan salah satu item dari beberapa item lainnya. "Diantaranya ada bantuan BLT untuk Ojek Online (Ojol), dan bantuan lainnya," jelasnya.

Lanjut Ratu Dewa, tujuan operasi beras murah tahun 2022 guna pengendalian inflasi di Kota Palembang. Beras murah dijual seharga Rp50 ribu per kemasan 10 kg.

"Beras yang diberikan untuk masyarakat sebanyak 20 ton khusus di Kecamatan Sako, nanti akan tersebar di kecamatan lainnya," ucapnya.

BACA JUGA:Dukung Operasi Pasar, BI Optimis Inflasi di Sumsel Stabil

Ratu Dewa menyebutkan persediaan beras tiap kecamatan berbeda, sesuai permintaan di masing-masing tempat.

"Kecamatan Sako 20 ton, di kecamatan lain berbeda jumlahnya, selanjutnya hari Rabu akan operasi beras di Kecamatan Ilir Barat II. Sumbernya ini dari Dana Insentif Daerah," tutup Ratu Dewa.

Sementara, Kepala Dinas Perdagangan Kota Palembang Raimon Lauri menuturkan jumlah beras yang tersedia harus habis dalam satu hari untuk masyarakat.

"Kecamatan Sako sebagai pelaksanaan awal, ada 20 ton atau 2.000 paket kemasan, kita juga menyesuaikan kemampuan dari Bulog," tuturnya

Lanjut Raimon, syarat mendapatkan beras murah bagi masyarakat cukup dengan membawa fotokopi KK dan KTP, dan mengikuti wilayah domisili masing-masing.

"Satu KK maksimal mendapat dua kemasan beras. Untuk sementara ini hanya ada beras murah kerja sama dengan Bulog," ucapnya.

BACA JUGA:Pemkot Palembang akan Gelar Operasi Pasar dan Pasar Digital di Sako dan SU I

Sementara itu, Camat Sako Amiruddin Sandy mengucapkan terima kasih dan menyambut baik operasi beras murah tahun 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: