Gempa Bumi 6.4 Magnitudo Guncang Garut, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa Bumi 6.4 Magnitudo Guncang Garut, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa bumi berkekuatan 6.4 magnitudo guncang Garut, Jawa Barat.-Foto: Instagram/@infobmkg-

SUMEKS.CO - Gempa bumi kembali mengguncang sebagian wilayah di Jawa Barat. Badan Meteorologi Kelimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan gempa berkekuatan 6,4 Magnitudo mengguncang Garut.

Gempa yang berpusat di 7.51 Lintang Selatan dan 107.52 Bujur Timur, tepatya 52 kilometer arah barat daya Kabupaten Garut. Terjadi pada Sabtu 4 Desember 2022. Sekitar pukul 16:49 WIB.

Informasi gempa bumi ini disampaikan BMKG melalui akun Instagram resminya @infoBMKG.

"Info Gempa Mag:6.4, 03-Des-22 16:49:41 WIB, Lok:7.51 LS,107.52 BT (52 km BaratDaya KAB-GARUT-JABAR), Kedlmn:118 Km ::BMKG" tulis BMKG.

BACA JUGA:40 Orang Masih Hilang, 271 Warga Meninggal Dunia Seusai Gempa Cianjur

BMKG juga menyebut kalau gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.

"Info sementara, tidak berpotensi tsunami ???? akan kami update terus infonya," sambung BMKG

Hingga saat ini, belum ada informasi remis apakah ada korban jiwa dalam gempa tersebut maupun kerusakan yang ditimbulkan. 

Namun getaran akibat gempa tersebut terasa hingga Jakarta dan sekitarnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: