Cara Mudah dan Murah Hilangkan Bekas Luka, Gunakan Obat Alami Ini

Cara Mudah dan Murah Hilangkan Bekas Luka, Gunakan Obat Alami Ini

Ilustrasi Bekas Luka.--

BACA JUGA:Rawat Ginjal Anda dengan Mengurangi Lima Kebiasaan Berikut

Minyak Kelapa

Caranya mudah, pertama panaskan 2-3 sendok makan minyak kelapa selama beberapa menit. Setelah minyak kelapa mulai hangat, pijat pada bagian bekas luka selama 10 menit. Kemudian biarkan selama satu jam, lakukan secara teratur dua kali sehari.

Lemon

Jeruk nipis adalah bahan alami yang ternyata efektif untuk menghilangkan bekas luka yang ada di kaki. Itu karena kandungan Alpha Hydroxy Acids (AHA) yang ada pada jeruk nipis mampu mengusir sel kulit mati dan meningkatkan elastisitasnya.

Cara menghilangkan bekas luka dengan lemon cukup potong lemon segar lalu ambil sepotong. Gosokkan potongan lemon ke bekas luka dengan lembut dan perlahan sampai rata. Tunggu sekitar 10 menit, baru bilas dengan air dingin.

BACA JUGA:Ini Aturan Aman Makan Mie Instan untuk Ibu Menyusui

Cuka Apel

Cuka apel bisa dimanfaatkan untuk campuran olahan makanan dan menghilangkan bekas luka yang membandel di tubuh anda. Caranya cukup praktis, pertama siapkan empat sendok makan air bersih dan dua sendok makan cuka apel, kemudian dicampur dalam satu wadah.

Setelah itu, celupkan kapas ke dalam larutan cuka apel dan oleskan pada bekas luka di kulit. Kemudian tunggu sampai kering dan diamkan selama semalaman. Saat pagi harinya, segera bersihkan bekas luka dengan air bersih.

Vitamin E

Kapsul vitamin E yang tersedia di toko obat atau apotek juga bisa digunakan untuk menghilangkan bekas luka.

BACA JUGA:Tingkatkan Gairah Bercinta dengan Konsumsi 5 Teh Herbal Ini

Caranya cukup membuka kapsul vitamin E, lalu oleskan minyak vitamin E ke bekas luka dan kulit sekitarnya. Pijat ringan selama 10 menit lalu biarkan selama 20 menit. Setelah itu, bilas bekas luka dengan air hangat dan keringkan. Ulangi proses ini minimal tiga kali sehari.

Teh Hijau

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: fajar.co.id