Petugas Lapas Lahat Gagalkan Penyelundupan Handphone

Petugas Lapas Lahat Gagalkan Penyelundupan Handphone

--

LAHAT, SUMEKS.CO - Petugas keamanan Pintu Utama (P2U), telah berhasil menggagalkan penyelundupan  Handphone (HP) yg dibawa oleh keluarga Narapidana yang akan berkunjung, Rabu 5 Oktober 2022.

Kepala Lapas Kelas IIA Lahat, Kemenkumham Sumsel, Soetopo Berutu mengatakan, sekitar pukul 09.30 WIB, ada 2 orang pengunjung berinisial C dan I mendaftar untuk membesuk Narapidana berinisial Y.

Setelah mendaftar, keduanya diarahkan ke ruangan P2U, saat itu Petugas P2U Arnan Caroli yang di dampingi petugas pemeriksa wanita Selvindari Dwi secara jeli memeriksa barang bawaan pengunjung melalui mesin X-ray, dan ditemukan sebuat HP merek nokia yang tersimpan di dalam bungkus Gula.

Kedua pengunjung tsb telah diperiksa, dan HP telah diamankan, kedua pengunjung yg bawa tersebut tidak diperkankan untuk berkunjung ke lapas dlm waktu tertentu.

BACA JUGA:Kakanwil Kemenkumham Sumsel Hadiri Pengukuhan Satgas Monitoring dan Supervisi Keimigrasian

Ditegaskannya, bahwa pihaknya selalu berkomitmen untuk memperketat lalu lintas keluar masuk orang dan barang, sehingga barang-barang terlarang tidak dapat masuk ke dalam Lapas. 

Kakanwil kemenkumham Sumsel Harun Sulianto mengapresiasi hal tersebut, dan pihaknya selalu minta jajaran lapas/Rutan untuk berantas peredaran gelap narkotika, HP illegal,  dengan lakukan deteksi dini, serta sinergi dengan aparat penegak hukum.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: