Jelang SFC vs Semen Padang, Gerbang JSC Dijaga Ketat

Jelang SFC vs Semen Padang, Gerbang JSC Dijaga Ketat

Petugas kepolisian memeriksa penonton yang akan menyaksikan laga SFC vs Semen Padang di Stadion Atletik, JSC, Senin 5 September 2022. foto: edy handoko sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Pemeriksaan ketat dilakukan Polsek Seberang Ulu (SU) 1 kepada para penonton yang ingin memasuki Jakabaring Sport Center (JSC) Palembang, untuk menyaksikan pertandingan antara Sriwijaya FC (SFC) vs Semen Padang FC, Senin 5 September 2022 pukul 15.30 WIB.

Iptu Indra Widodo, Kanit Reskrim SU 1 mengungkapkan, giat pemeriksaan ini dilakukan dalam rangka pengamanan kepada seluruh penonton yang hadir menyaksikan pertandingan SFC vs Semen Padang FC.

"Kami dari Polsek SU 1 berjumlah 20 orang personil melakukan pemeriksaan kepada seluruh penonton di depan pintu gerbang stadion," ungkap Iptu Indra saat dibincangi SUMEKS.CO disela pemeriksaan.

Dijelaskannya, pemeriksaan ini hanya sekadar memastikan penonton yang menyaksikan pertandingan tidak membawa senjata tajam dan jenis senjata lainnya masuk kedalam stadion. Hal ini juga mengantisipasi terjadinya tawuran antar suporter.

BACA JUGA:SFC Raih Tiga Poin Penuh, Laga Perdana Melawan Perserang Banten

"Seluruh penonton tanpa terkecuali akan dilakukan pemeriksaan," bebernya.

Dari hasil pemeriksaan tersebut, pihak Reskrim SU 1 menemukan dua botol minuman beralkohol merk anggur merah dari salah satu suporter. Saat ini, suporter tersebut sudah diamankan untuk dimintai keterangan.

"Tadi ditemukan miras merk anggur merah dari salah satu penonton. Saat ini yang bersangkutan telah kita amankan," tukas Indra.

Diketahui, Laskar Wong Kito hari ini akan menjamu Semen Padang FC pada Kompetisi Liga 2 grup 1 wilayah barat 

di Stadion Atletik 1 Jakabaring Sport Center (JSC) Palembang pukul 15.30 WIB. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: