Lagi-lagi, Motor Mahasiswi di Kosan Raib Digondol Maling

Lagi-lagi, Motor Mahasiswi di Kosan Raib Digondol Maling

Polisi melakukan olah TKP di kosan korban yang kehilangan sepeda motor miliknya. Foto : Deny/sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Lagi-lagi aksi pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) roda dua di Kota Palembang meresahkan dan kian merajalela. 

Korbannya kembali seorang mahasiswi bernama Pega Mariani (21), warga Trimo Harjo,  Kecamatan Semendamai Suku III, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur.

Korban mendatangi SPKT dan melaporkan sudah kehilangan sepeda motor Honda Beat warna Hitam BG 6463 YAJ saat diparkir di  kosan Jl Banten 4, Kelurahan Silaberanti, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang, Sabtu 27 Agustus 2022 sekitar pukul 05.00 WIB. 

Setelah memarkirkan sepeda motornya, korban langsung masuk ke kosan dan meninggalkan motor di parkiran. 

BACA JUGA:Parkir di Teras, Motor Hilang

"Awalnya pas saya mau keluar dari kosan dan mengecek motor tidak sudah tidak ada lagi. Diduga hilang itu sekitar pukul 05.00 WIB," kata Pega Mariani di SPKT Polrestabes Palembang, Kamis 1 September 2022.  

Pega Mariani menambahkan, sebelum hilang, motor posisi dalam keadaan terkunci stang.  

"Saya juga sudah sempat mencari dan berusaha bertanya ke tetangga kosan dan warga sekitar tapi tidak ada yang melihat," ujar Pega Mariani.  

Dia berharap semoga dengan adanya laporan ini motornya bisa ketemu.   

BACA JUGA:Parkir Diluar Pagar Rumah, Motor Hilang

"Intinya, saya berharap semoga pelakunya bisa ditangkap oleh polisi," ungkapnya.  

Sementara, Kasat Reskrim Polrestabes Palembang Kompol Tri Wahyudi membenarkan adanya laporan korban yang kehilangan sepeda motor.  

"Laporan sudah diterima di SPKT dan anggota piket sudah melakukan olah TKP, saat ini pelaku masih dalam penyelidikan Satreskrim Polrestabes Palembang," katanya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: