15 Tim Bidar Emak-Emak Adu Kecepatan Capai Garis Finish
Adu kecepatan emak-emak yang mengikuti lomba bidar mini di Desa Burai Kecamatan Tanjung Batu, Rabu (17/8).-Hetty-
SUMEKS.CO, OGANILIR - Semarak Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tampak terlihat di Desa Wisata Burai Kecamatan Tanjung Batu Kabupaten Ogan Ilir, Rabu (17/8) sore. Betapa tidak, Pemerintah Desa Burai menggelar sejumlah perlombaan, salah satunya bidar mini emak-emak.
Kepala Desa Burai, Erik Asrillah mengungkapkan, sedikitnya ada 15 tim yang beradu kecepatan mengayuh perahu bidar mereka supaya lebih dulu mencapai garis finish dari lawannya.
"Dari perlombaan ini kita menginginkan supaya bisa menambah kekompakan sesama orang Burai," harap Erik.
Perlombaan bidar ini dipusatkan di Sungai Kelekar, tepatnya di lokasi Kampung Warna Warni Desa Wisata Burai. Saking meriahnya kegiatan ini, membuat daya tarik sendiri bagi wisatawan yang berkunjung ke Desa Burai pada saat HUT Kemerdekaan RI tahun 2022 ini.
"Memang salah satu tujuan kita menggelar lomba ini adalah untuk mengundang wisatawan dari luar. Ini terbukti tadi ada wisatawan yang diajak tour keliling sungai oleh Hayati Tour and Travel," pungkasnya.(ety)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: