Meriahkan Pelantikan, MWCNU Kecamatan Tanjung Batu Gelar Istighosah dan Sunatan Massal

Meriahkan Pelantikan, MWCNU Kecamatan Tanjung Batu Gelar Istighosah dan Sunatan Massal

Rois Syuriah PCNU Kabupaten Ogan Ilir, KH Khusairi Abror, melantik MWCNU Kecamatan Tanjung Batu masa khidmat 2022-2027, Sabtu (13/8). Foto : Hetty/sumeks.co--

SUMEKS.CO, OGAN ILIR - Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Tanjung Batu, Ogan Ilir menggelar istighosah, sunatan massal, serta pelantikan Pengurus MWCNU Kecamatan Tanjung Batu masa khidmat 2022-2027.

Kegiatan tersebut dipusatkan di Rumah Tahfidz Daarul Ihsan Desa Limbang Jaya 1, Kecamatan Tanjung Batu, Sabtu (13/8).

Ketua MWCNU Kecamatan Tanjung Batu masa khidmat 2022-2027, Mukkofa Irsan mengatakan, kegiatan sunatan massal ini diikuti oleh 20 anak tidak mampu di Kecamatan Tanjung Batu. Sedangkan istighosah diikuti oleh ratusan ibu-ibu dari berbagai majelis taklim di Kecamatan Tanjung Batu.

BACA JUGA:Tutup Tahun, Lapas Tanjung Raja Gelar Istighosah dan Doa bersama

"Kita berharap MWCNU bisa bersyiar dan lebih berkembang lagi di Kecamatan Tanjung Batu. Mungkin selama ini masyarakat kurang mengenal NU, kali ini kita ingin masyarakat tahu dan mengenal NU," harap Irsan saat dibincangi SUMEKS.CO, Sabtu (13/8).

Irsan juga berkomitmen supaya MWCNU Kecamatan Tanjung Batu dapat bersinergi dengan pemerintahan, baik pemerintahan kecamatan hingga pemerintahan desa. Untuk itu, ke depan pihaknya akan membentuk Pengurus Ranting NU di desa-desa.

Sementara, Ketua Pengurus Cabang NU Kabupaten Ogan Ilir, Annahrir berpesan, supaya Pengurus PCNU Kecamatan Tanjung Batu bisa membesarkan NU di Kecamatan Tanjung Batu.

BACA JUGA:Alti Sumsel Menunggu Pelantikan, Fokus Pembinaan Atlet Daerah

Menurut dia, kebaikan itu bukan hanya untuk diri sendiri melainkan untuk kemaslahatan masyarakat.

"NU itu sebagai jamiyah Islamiyah. Harapan kami pengurus MWCNU agar bersinergi dengan perangkat pemerintah di kecamatan Tanjung Batu dan juga Kabupaten Ogan Ilir," kata Annahrir. 

Adapun prosesi pelantikan Pengurus MWCNU Kecamatan Tanjung Batu masa khidmat 2022-2027 dilakukan langsung Rois Syuriah NU Kabupaten Ogan Ilir, KH Khusairi Abror. Dirinya juga berkesempatan memimpin istighosah di hadapan para ibu-ibu majelis taklim.(ety)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: