Dewan Minta Pemprov Perbaiki Jalan Provinsi

Dewan Minta Pemprov Perbaiki Jalan Provinsi

MUARA ENIM Anggota DPRD Kabupaten Muara Enim minta Pemerintah Provinsi Pemprov Sumatera Selatan dan Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat PUPR untuk segera memperbaiki jalan penghubung Desa Bedung Kecamatan Panang Enim menuju Desa Pulau Panggung Kecamatan Semende Darat Laut SDL yang kondisi mengalami rusak berat Kita meminta Dinas PUPR Provinsi Sumsel untuk memprioritaskan pembangunan ruas jalan provinsi di Kecamatan Panang Semende Darat Laut Sebab jalan itu merupakan akses penghubung ujar M Chandra SH Mkn anggota DPRD Kabupaten Muara Enim Dapil IV Selasa 16 11 Politisi PKB ini menyampaikan pemerintah tidak boleh tinggal diam melihat kerusakan ruas jalan provinsi tersebut Terlebih akses jalan itu terbilang penting untuk mobilitas masyarakat Terutama mobilitas bahan pokok dan logistik serta hasil bumi masyarakat yang mayoritas berprofesi sebagai petani Tentunya sebagai masyarakat yang sering melewati ruas jalan tersebut Chandra berharap agar pemerintah segera memprioritaskan perbaikan jalan provinsi tersebut Untuk itu kata dia jangan lihat pembangunan pembangunan yang skala besar saja yang memang ada di permukaan provinsi atau jalan jalan besar Harusnya penyerapan anggaran perbaikan jalan itu menyentuh langsung ke daerah dan desa desa Pada prinsipnya kita menginginkan agar masalah jalan rusak ini dapat segera diatasi Tidak hanya di kota tapi juga di daerah karena merupakan urat nadi perekonomian dan ini harapan dari semua masyarakat jelasnya Panatauan dilapangan ruas jalan yang rusak itu berada di Desa Bedegung Kecamatan Panang Enim menuju Desa Pulau Panggung Kecamatan Semende Darat Laut SDL dengan kedalaman 15cm hingga 30 cm Jalan tersebut merupakan akses masuk menuju Semende Raya Kalbad 45 warga setempat mengaku beberapa kali hampir terjatuh gara gara lubang di Jalan Dia mengatakan lubang lubang di jalan tersebut tak terlihat ketika hujan karena tertutup genangan air Saya sudah beberapa kali hampir jatuh di situ karena sehabis turun hujan tak tampak lubangnya yang dalam katanya ozi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: