Kabar Duka, Aktris Senior Mieke Widjadja Meninggal Dunia

Kabar Duka, Aktris Senior Mieke Widjadja Meninggal Dunia

KABAR duka pada hari kedua Lebaran datang dari aktris senior Mieke Widjadja binti De Ryder Dia dikabarkan meninggal dunia pada malam ini Ibunda aktris Nia Zulkarnaen itu mengembuskan napas terakhir pada usia 82 tahun Innalillahi wainailaihi rojiuun Telah berpulang ke Rahmatullah dengan tenang mama oma uyut kami tercinta Hj Mieke Widjadja binti De Ryder di usia 82 tahun Pada hari Selasa 3 Mei 2022 Pukul 19 30 WIB demikian pesan singkat yang diterima JawaPos com dari Olive mantan manajer mendiang Jane Shalimar Kabar duka itu juga menyebar di sejumlah grup jurnalis Rumah duka almarhumah sendiri terletak di Jalan Kenanga 50 Kav 9 Ampera Raya Kemang Jakarta Selatan Rencananya jenazah Mieke Widjadja akan dimakamkan Rabu 4 5 besok di TPU Tanah Kusir Pemakaman akan dilaksanakan pada aiang hari ba da Zuhur Mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar besarnya apabila ada kekhilafan almarhumah semasa hidupnya Semoga Almarhumah Husnul Khatimah jelas pesan tersebut Selama puluhan tahun berkarir di dunia perfilman tanah air ada banyak judul film dan sinetron telah diperkuat Mieke Widjadja Seperti dalam film Tiga Dara Delapan Pendjuru Angin Gadis Kerudung Putih Ayat Ayat Cinta dan masih banyak lainnya Mieke Widjadja juga mendapatkan sejumlah penghargaan Seperti penghargaan kategori Pemeran Utama Wanita Terbaik lewat film Gadis Kerudung Putih di ajang Festival Film Indonesia FFI 1967 Pemeran Pendukung Wanita Terbaik FFI 1975 Ranjang Pengantin Pemeran Utama Wanita Terbaik dalam FFI 1981 Kembang Semusim dan sejumlah penghargaan lainnya jawapos com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: