Tito Karnavian Lantik Bursah Zarnubi sebagai Ketua Umum Apkasi, Siap Bawa Perubahan untuk Kabupaten Indonesia

Kamis 17-07-2025,14:52 WIB
Reporter : Rahmat
Editor : Rahmat

SUMEKS.CO - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian melantik Ketua Umum dan jajaran pengurus Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) untuk masa bakti 2025-2030.

Acara tersebut digelar di Grand Sahid Jaya, Jakarta, dan dihadiri oleh 416 anggota Apkasi yang mewakili pemerintah kabupaten di seluruh Indonesia, yang hadir diwakili oleh para bupati.

Pelantikan ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT) Yandri Susanto, Wakil Menteri Koordinator bidang Pangan Zulkifli Hasan, Syahganda Nainggolan, Arsjad Rasjid, dan Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurizal.

Dalam acara tersebut, Bursah Zarnubi, yang saat ini menjabat sebagai Bupati Lahat, terpilih sebagai Ketua Umum Apkasi untuk periode 2025-2030.

BACA JUGA:Wabup Lahat Widya Ningsih Tegaskan Lagi ASN Adalah Pelayan Masyarakat, Jaga Marwah Pemerintah Daerah

BACA JUGA:Dinas Damkar Lahat Wacanakan Bentuk Satgas di Desa atau Kecamatan, Rekrut Non-ASN Dilarang

Selain Bursah, sejumlah pejabat lainnya yang juga dilantik dalam struktur pengurus Apkasi adalah Bupati Bandung Dadang Supriatna sebagai Ketua Harian, Bupati Lampung Selatan Radityo Egi Pratama sebagai Bendahara Umum, dan Bupati Minahasa Utara Joune Ganda sebagai Sekretaris Jenderal.


Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, mengukuhkan Bursah Zarnubi sebagai Ketua Umum Apkasi periode 2025-2030 dalam acara yang dihadiri 416 bupati dari seluruh Indonesia. --

Dalam pidatonya, Tito Karnavian mengukuhkan secara resmi para pengurus Apkasi, serta mengingatkan pentingnya komitmen dan integritas dalam menjalankan tugas organisasi.

"Saya Muhammad Tito Karnavian, Menteri Dalam Negeri, selaku Ketua Dewan Penasihat Apkasi, dengan ini mengukuhkan secara resmi bapak dan ibu Bupati sebagai pengurus Apkasi masa bakti 2025-2030," kata Tito.

Tito juga menekankan pentingnya menjaga kekompakan dan mengutamakan kepentingan organisasi di atas kepentingan pribadi atau kelompok.

BACA JUGA:Pemkab Lahat Tingkatkan Produktivitas Pertanian dengan Pembangunan Infrastruktur dan Irigasi

BACA JUGA:PARAH, 2 Nyawa Melayang Saat Pesta Organ Tunggal di Lahat, 1 Korban Anak Kades

Ia berharap para bupati yang tergabung di Apkasi dapat memberikan kontribusi nyata dalam mendukung visi besar Indonesia Emas 2045 melalui penguatan kapasitas dan daya saing pemerintah kabupaten di seluruh Indonesia.

"Saya berharap, Apkasi bisa terus berperan aktif dalam pembangunan kabupaten-kabupaten di Indonesia dan mendukung upaya mewujudkan Indonesia Emas 2045. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa memberikan kekuatan lahir dan batin kepada para pengurus Apkasi dalam menjalankan tugas mulia ini," tambahnya.

Sosok Bursah Zarnubi

Kategori :