SUMEKS.CO - Dunia smartphone kelas menengah, kembali memanas dengan hadirnya dua perangkat yang siap merebut hati pengguna antara Infinix Note 50 Pro 5G dan Vivo V27 5G.
Kedua ponsel ini membawa spesifikasi unggulan yang membuat persaingan di segmen mid-range semakin ketat. Siapa yang lebih unggul?
Mari kita telusuri lebih dalam perbandingan keduanya dari berbagai aspek penting, yang dirangkum dari berbagai sumber Kamis 22 Mei 2025.
- Layar: Infinix Lebih Ngebut
Infinix Note 50 Pro 5G hadir dengan layar AMOLED 6,78 inci beresolusi FHD+ dan refresh rate 144Hz. Angka ini menjadikannya salah satu ponsel mid-range dengan layar tercepat saat ini, cocok untuk para gamer dan pengguna yang gemar scrolling konten dengan mulus.
Sementara itu, Vivo V27 5G tak kalah memikat dengan layar AMOLED berukuran sama, 6,78 inci dan refresh rate 120Hz.
Meski sedikit tertinggal di sisi kecepatan refresh, layar Vivo tetap tajam dan nyaman digunakan.
Adu mekanik Infinix Note 50 Pro 5G versus Vivo V27 5G--
- Performa: Vivo Unggul Berkat Dimensity 7200
Di balik bodi Infinix Note 50 Pro 5G, tersemat chipset MediaTek Helio G100 Ultimate, yang cukup bertenaga untuk multitasking dan gaming ringan.
Namun, Vivo V27 5G tampil lebih agresif dengan chipset MediaTek Dimensity 7200 yang sudah mendukung konektivitas 5G, efisiensi daya lebih baik, dan performa lebih stabil untuk aktivitas berat seperti gaming atau editing.
Dalam hal RAM dan penyimpanan, keduanya sama-sama dibekali konfigurasi besar, yakni hingga 8/12GB RAM dan 256GB memori internal.
- Kamera: Vivo Menawan untuk Fotografi dan Selfie