PALEMBANG, SUMEKS.CO - Menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, penipuan tiket bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) terjadi.
Modus penipuan terbaru yaitu dengan menawarkan promo tiket bus (AKAP) murah akhir tahun.
Salah satu korbannya bernama Yuli (35), warga Sekojo, Palembang, tertipu dengan modus promo tiket murah akhir tahun yang mengatasnamakan PO Yoanda Prima.
Promo tiket bus murah dipesan korban tujuan Palembang-Medan, namun apesnya korban justru tertipu kehilangan uang serta gagal pulang kampung.
BACA JUGA:Siap-Siap! Transaksi Lewat QRIS Dikenakan PPN 12 Persen, Diberlakukan Mulai 1 Januari 2025
Diceritakan korban Yuli, awalnya tidak menaruh curiga karena penawaran promo tiket tersebut yang terdengar sangat menggiurkan.
Pelaku mengklaim ada promo tiket akhir tahun untuk perjalanan dari Palembang menuju Medan.
Namun, kecurigaan mulai muncul ketika kuitansi tiket promo yang seharusnya diterima Yuli pasca-transaksi tidak kunjung diberikan.
Ia mulai merasa ada yang tidak beres, meskipun awalnya ia tidak terlalu memikirkannya.
Yuli pun mencoba untuk menghubungi loket bus tersebut, yang mengatasnamakan Yoanda Prima Palembang.
Tak puas dengan jawaban yang diberikan, Yuli akhirnya memutuskan untuk langsung mendatangi loket Yoanda Prima Palembang untuk memastikan informasi tersebut.
Betapa terkejutnya ia, saat sampai di loket tersebut, pihak Yoanda Prima Palembang mengonfirmasi bahwa mereka tidak memiliki rute bus menuju Medan dan tidak ada promo akhir tahun seperti yang dijanjikan oleh pelaku.